harapanrakyat.com,- Sekretaris Dinas Pendidikan Ciamis, Uned Setiawan berharap, sekolah penggerak menjadi barometer layanan pendidikan modern. Hal itu Uned sampaikan dalam kegiatan Lokakarya Perencanaan Berbasis Data PSP Angkatan 3, di SMPN 2 Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (2/11/2024).
Uned mengatakan, program sekolah penggerak yang sudah mulai dari 1 Februari 2021, saat ini menjadi salah satu prioritas. Sebab, program ini upaya untuk mewujudkan visi pendidikan Indonesia.
“Ini untuk visi pendidikan Indonesia maju, berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya profil pelajar Pancasila,” katanya.
Baca Juga: Pendidikan Guru Transformatif, Kadisdik Ciamis Berharap Bisa Majukan Dunia Pendidikan
Lanjutnya menuturkan, bahwa program sekolah penggerak di Kabupaten Ciamis sendiri terdiri dari 2 angkatan. Untuk angkatan 2 itu terdiri dari 56 sekolah. Sedangkan angkatan 3 dengan 32 sekolah, dan kini sudah memasuki usia 2 tahun.
“Banyak rangkaian program-program prioritas yang telah diimplementasikan di sekolah penggerak, khususnya angkatan 3 ini. Program-program tersebut, tentu sangat mewarnai kemajuan sekolah dan pendidikan di Kabupaten Ciamis,” tuturnya.
Kewajiban Sekolah Penggerak di Ciamis
Uned menyebut, kewajiban sekolah penggerak itu tidak hanya memajukan sekolahnya saja. Akan tetapi mampu berkontribusi melalui pengimbasan terhadap sekolah yang lain.
Adapun salah satu aspek penting dari program sekolah penggerak, adalah perencanaan berbasis data.
“Perencanaan berbasis data menjadi sangat krusial, karena data memberikan gambaran yang objektif tentang kondisi riil di lapangan. Mulai hasil belajar peserta didik, kompetensi tenaga pendidik, hingga sarana dan prasarana sekolah,” ucapnya.
Lanjutnya menjelaskan, bahwa dengan data yang akurat dan komprehensif itu, dapat merumuskan kebijakan dan strategi yang lebih tepat sasaran.
Selain itu juga, sesuai dengan kebutuhan sekolah dan potensi yang dimiliki oleh peserta didik.
“Perencanaan berbasis data, memungkinkan kita untuk terus memantau perkembangan dan melakukan evaluasi terhadap berbagai program yang sedang dijalankan. Sehingga perbaikan dapat dilakukan secara berkelanjutan,” jelasnya.
Baca Juga: SD Negeri di Ciamis Ini Jumlah Siswanya Sedikit, Guru Semangat Antar Jemput Murid
Uned berharap, sekolah penggerak ini dapat menjadi barometer layanan pendidikan modern di Ciamis. Dengan kualitas pendidik, tenaga kependidikan serta peserta didiknya sebagai prioritas utama, melalui penanaman pendidikan karakter.
“Dengan kegiatan ini, semoga menjadi panggung inspirasi bagi para pendidik untuk mengasah keterampilan dalam perencanaan pembelajaran yang efektif. Kemudian dapat mengimbaskan hasil pembelajaran tersebut,” harapnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)