harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Ciamis, Jawa Barat, Andang Firman Triyadi menyebut remaja masjid bisa menjadi motor penggerak dalam memakmurkan masjid baik itu di sekolah maupun di lingkungan masyarakat atau rumah.
“Ini merupakan awal bagaimana kita mengajak kepada anak-anak di tingkat SLTP, untuk menjadikan masjid tidak hanya dijadikan untuk salat 5 waktu saja. Akan tetapi bisa dijadikan berbagai kegiatan kajian atau diskusi dalam rangka mengembangkan syiar Islam,” ujar Andang.
Hal tersebut Andang sampaikan saat membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Manajemen Remaja Masjid tingkat SLTP Kabupaten Ciamis, Selasa (12/11/2024) di Masjid SMPN 1 Ciamis.
Baca juga: Bersaing di Pasar Global, Sekda Ciamis Dorong Petani Hasilkan Kopi Premium
Andang menjelaskan, kegiatan ini dalam rangka bimbingan teknis manajemen pengelolaan remaja masjid untuk tingkat SLTP. Tahun ini baru bisa dilaksanakan untuk Kecamatan Ciamis.
“Karena saya berharap, masjid ini tidak hanya berdiri saja dan dipakai salat 5 waktu. Akan tetapi, bisa juga digunakan untuk aktivitas syiar islam,” jelasnya.
Mudah-mudahan, lanjut Andang, masjid ini kedepannya bisa ramai. Bisa menjadi tempat diskusi, tempat untuk mengisi suatu kegiatan yang memang harus dikembangkan sejak sekarang.
“Mudah-mudahan masjid di kita ini semakin banyak dibangun, tapi jemaah juga semakin banyak. Aktivitasnya juga tidak hanya salat 5 waktu saja,” tegas Andang.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Setda Ciamis, Ihsan Rasyad mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketaqwaan kepada peserta didik. Sehingga diharapkan lebih mencintai masjid.
“Karena dengan kita mencintai masjid nanti bisa muncul pemberani dan tidak takut selain kepada Allah SWT,” katanya.
Menurutnya, kegiatan ini diikuti oleh beberapa sekolah SMP dan MTs di Kecamatan Ciamis. Karena keterbatasan dana dan juga tempat sehingga tidak semua SMP dan MTs ikut serta pada kegiatan ini.
“Mudah-mudahan tahun depan bisa kita laksanakan, dan saya juga mengucapkan terimakasih kepada SMPN 1 Ciamis atas tempatnya,” pungkas Ihsan. (Ferry/R8/HR Online/Editor Jujang)