Umi Kalsum promosikan bisnis Ayu Ting Ting yang baru, yaitu Warung Ayah Rojak menuai sorotan warganet. Pasalnya, dalam unggahannya melalui akun @mom_ayuting92, ibunda dari sang pedangdut tersebut tampil meriah dengan kalung emas dan permata besar di lehernya.
Baca Juga: Curhatan Penyanyi Ayu Ting Ting: Ingin Jadi Pramugari tapi IQ Rendah
Ayu Ting Ting menjadi salah satu penyanyi dangdut yang sukses di Indonesia. Tak heran apabila ia dan keluarganya memiliki kekayaan berlimpah.
Hal ini terlihat dengan kebiasaan orang tua Ayu yang sering memakai perhiasan. Ayahnya, Abdul Rozak, terang-terangan mengaku bahwa ia gemar mengoleksi cincin emas.
Serupa dengan suaminya, ibu dari Ayu, Umi Kalsum juga punya kebiasaan serupa. Dalam berbagai kesempatan ia terlihat mengenakan perhiasan koleksinya.
Salah satunya saat Umi Kalsum mempromosikan usaha baru Ayu Ting Ting. Unggahan Umi Kalsum di media sosial pada Sabtu (9/11/2024), Umi tampak sumringah.
“Hai semuanya, jangan lupa mampir ke Warung Ayah Ojak. Menunya enak-enak banget!” kata Umi Kalsum.
Pakai Kalung Emas Permata Bertumpuk, Umi Kalsum Promosikan Bisnis Ayu Ting Ting
Penampilan Umi Kalsum saat promosi tersebut langsung menuai sorotan. Banyak yang menilai kalau Umi tampil berlebihan dengan mengenakan koleksi perhiasan.
Umi mengenakan daster berwarna ungu, terlihat pula dua untaian kalung menjuntai mencapai dadanya. Kalung pertama merupakan kalung emas bertumpuk, sedangkan kalung kedua terdapat permata pada bagian tengahnya.
Baca Juga: Lapor Polisi, Ayu Ting Ting Dirampok Saat Liburan di Amerika
Bukan hanya pertama, kalung milik Umi tersebut juga terdapat inisial namanya. Butiran permata yang ditaksir beratnya ratusan gram itu membuat penampilan Umi jadi terkesan semakin glamour.
Dalam unggahannya itu, Umi lancar mengiklankan cabang baru bisnis putrinya. “Ada menu semur jengkol, jengkol berontak, pokoknya semua enak,” tambahnya.
Ayu Ting Ting Lebih Suka Tampil Sederhana
Meski kedua orang tuanya gemar mengoleksi perhiasan, namun Ayu Ting Ting justru memilih tampil sederhana. Ia mengaku lebih irit dan gemar melakukan investasi.
Walaupun Ayu memiliki uang untuk membeli barang bermerk, namun ia tidak melakukannya. Baginya, investasi terbaik adalah dengan membeli tanah atau membangun kontrakan.
“Kalau aku lebih investasi ke tanah, kontrakan, perhiasan. Sampai kapan pun harganya tidak akan pernah turun,” ungkapnya di kanal YouTube Riomotret.
Baca Juga: Iis Dahlia Bela Ayu Ting Ting yang Disebut Jarang Berbaur dengan Sesama Artis, Ini Alasannya!
Ayu juga lebih suka tampil apa adanya. Menurutnya, gaya apapun boleh dilakukan. Tapi bukan berarti harus mengikuti semua tren yang sedang berjalan. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)