Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarPolres Garut Kembalikan Barang Bukti Pencurian Bermotor, Korban Merasa Lega

Polres Garut Kembalikan Barang Bukti Pencurian Bermotor, Korban Merasa Lega

harapanrakyat.com,- Polres Garut menangkap dua gembong pencuri kendaraan roda dua dengan menghadiahkan timah panas di kakinya saat mencoba kabur. 

Setelah menangkap dan mengamankan barang bukti motor, polisi pun mempersilakan kepada warga yang jadi korban pencurian untuk mengambil barang bukti kendaraan di unit Jatanras Polres Garut.

Kapolres Garut AKBP M Fajar Gemilang mengatakan, pelaku yang berinisial A dan AW berhasil ditangkap di dua lokasi berbeda, yakni di rumah pelaku dan di Merak, Banten.

Baca juga: Kabur saat akan Ditangkap, Dua Spesialis Pencuri Motor di Garut Didor Polisi

Kemudian, pihaknya berhasil mengamankan barang bukti berupa 6 motor yang masih tersimpan di tempat pelaku. Sisanya pelaku jual ke penadah yang biasa menguangkan barang haram hasil kejahatan pelaku.

“Enam unit kendaraan milik korban hasil curian pelaku, kini para korban bisa membawa kendaraannya dengan syarat bisa menunjukan surat resmi TNKB dan BPKB,” katanya, Senin (25/11/24). 

Ruhian Hidayat, salah satu korban merasa bahagia karena bisa mengambil kembali kendaraan miliknya dari petugas. 

Ia mengungkapkan, kendaraannya hilang 10 November lalu saat berada di teras rumah. Pelaku mencuri kendaraanya dengan cara menjebol kunci gembok pagar, lalu membawa kabur motornya.

“Kejadianya malam. Jadi tahu motor hilang pas subuh sekitar pukul 04.00 WIB saat mau ke pasar. Ya selama motor hilang saya pinjam saudara saya untuk ke pasar, antar anak. Alhamdulilah sekarang motor sudah ketemu dan bisa saya bawa pulang,” kata Ruhian.

Setelah motornya kembali, ia pun merasa lega karena tak perlu lagi meminjam lagi ke saudaranya. 

Ruhian juga tidak lupa berterima kasih kepada petugas telah menangkap pelaku dan memberikan kendaraanya lagi.

“Ya lega, tak perlu pinjam lagi ini motor satu-satunya. Alhamdulilah terima kasih pak polisi telah berhasil menangkap pelaku dan mengembalikan kendaraan saya,” tambahnya. (Pikpik/R6/HR-Online)

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...
Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

harapanrakyat.com - Anggota DPRD Pangandaran, mendorong agar penghuni Pasar Wisata (PW) dan Pemkab Pangandaran untuk duduk bersama. Hal ini agar mereka membahas rencana alih...
Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis mengeluhkan pencemaran udara dari kandang peternakan ayam. Lokasi kandang tersebut berada di Cibango, Desa...
Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...