harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Pangandaran, mengakibatkan pohon kelapa tumbang dan menutup Jalan Raya Pangleseran-Karangkamiri, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Peristiwa itu terjadi di Desa Jadimulya, Kecamatan Langkaplancar, pada Minggu (17/11/2024) sore.
Mahmud, salah seorang warga sekitar, mengatakan saat hujan deras disertai angin kencang, pohon kelapa tumbang dan menutup akses jalan.
“Pohon yang tumbang itu menutup seluruh akses jalan dan sempat tidak bisa dilalui,” kata Mahmud.
Selain menutup jalan, pohon kelapa tumbang juga menimpa jalur PLN. Akibatnya, jalur tegangan tinggi tersebut terurai hingga ke badan jalan.
Baca Juga: Tiga Mobil di Pangandaran Tertimpa Pohon Kenari yang Tumbang
“Beruntung kejadian ini tidak menimbulkan korban, karena pada saat itu kondisi jalan sedang sepi,” ujarnya.
Akibat kejadian ini, kendaraan terjebak dari kedua arah, dan warga pun langsung menghubungi pihak PLN. Warga pun kemudian berjibaku untuk mengevakuasi pohon kelapa yang tumbang itu menggunakan gergaji mesin.
“Beruntung ada warga yang peduli dan mencari mesin pemotong pohon. Sehingga jalan bisa segera dilalui, meski jalur PLN masih terurai ke jalan,” tambahnya.
Saat ini, cuaca sangat ekstrem, hampir terjadi di awal musim hujan. Untuk itu, warga Pangandaran diimbau untuk waspada.
“Untuk itu, saya imbau masyarakat untuk lebih waspada agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Mengingat wilayah Langkaplancar adalah daerah pegunungan yang rawan longsor dan pohon tumbang,” pungkasnya. (Enceng/R9/HR-Online/Editor-Dadang)