Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita PangandaranPastikan Keamanan Pilkada, Kapolres Pangandaran Cek Kesiapan TPS

Pastikan Keamanan Pilkada, Kapolres Pangandaran Cek Kesiapan TPS

harapanrakyat.com,– Kapolres Pangandaran AKBP Mujianto bersama Dirres Siber Polda Jawa Barat AKBP Resza Ramadianshah cek kesiapan sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kabupaten Pangandaran, Selasa (26/11/2024). Kegiatan ini berlangsung dari pukul 09.30 WIB hingga 12.00 WIB.

Baca Juga: Bupati Pangandaran Bagikan Sejumlah Penghargaan saat Hari Guru Nasional 2024

Pengecekan dilakukan di sejumlah TPS, di antaranya TPS 09 dan TPS 07 di Kecamatan Parigi. Kemudian TPS 04 di Kecamatan Sidamulih dan TPS 09 di Kecamatan Pangandaran. 

Kapolres Pangandaran cek langsung kesiapan TPS untuk memastikan kelancaran dan keamanan pemungutan suara Pilkada yang akan berlangsung pada Rabu (27/11/2024) besok.

Selain Kapolres Pangandaran dan Dirres Siber Polda Jabar, kegiatan pengecekan juga dihadiri oleh Kasubdit Satpam Polsus Dit Binmas Polda Jabar AKBP Sunarya, S.Pd. Serta Pejabat Utama Polres Pangandaran, Kapolsek Parigi, Kapolsek Sidamulih, personel pengamanan TPS, dan Panitia Pengawas Kecamatan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Pangandaran menekankan pentingnya menjaga netralitas dan kondusifitas selama proses Pilkada. 

“Personel pengamanan diinstruksikan untuk tetap berada di lokasi hingga waktu yang telah ditentukan. Selain itu, lokasi penyimpanan surat suara harus dijaga dengan ketat serta mudah diakses oleh pengawas guna menjaga transparansi,” ujar AKBP Mujianto.

Pengecekan yang dilakukan mendapatkan respon positif dari masyarakat sekitar, yang merasa lebih tenang dengan kehadiran aparat kepolisian. 

Baca Juga: Konsolidasi Internal, PDIP Siapkan Ribuan Saksi Kawal Pilkada Ciamis dan Jabar

Situasi di seluruh TPS yang dikunjungi Kapolres Pangandaran terpantau kondusif. Pengecekan ini menjadi salah satu langkah strategis dalam memastikan Pemilu 2024 berjalan lancar dan sukses. (Madlani/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...
Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar baru Vicky Prasetyo kembali menuai atensi netizen. Ya, Vicky Prasetyo kembali mencuri perhatian publik, kali ini karena kehadiran kekasih barunya. Sosok artis yang...
Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...
Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...
Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...