Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarNilai 478 Jadi Nilai Tertinggi SKD CPNS Kemenkumham Jabar Tahun 2024

Nilai 478 Jadi Nilai Tertinggi SKD CPNS Kemenkumham Jabar Tahun 2024

harapanrakyat.com,- Hingga hari ke-15, Sabtu (2/11/2024) pelaksanaan tes, nilai tertinggi SKD CPNS di lingkungan Kemenkumham Jabar masih tetap tidak berubah, yaitu nilai 478.

Baca Juga: Hari ke-14 SKD CPNS, Ini Pesan Kadivmin Kemenkumham Jabar untuk Panitia

Hari ke-15 ini merupakan hari terakhir Kanwil Kemenkumham Jabar melayani para peserta pelamar Jabatan Penjaga Tahanan, serta berbagai formasi yang telah terverifikasi pada masa sanggah.

Tes SKD CPNS Kemenkumham Jabar yang bertempat di SOR Arcamanik, Bandung dilaksanakan 4 sesi, dan setiap sesi berjumlah 505 peserta.

Alur pelaksanaan seleksi yang ditempuh oleh peserta meliputi Pos Registrasi Kehadiran, kemudian Pos Penitipan Barang, Pemeriksaan Badan. Selanjutnya, Pos Registrasi PIN, Ruangan Tutorial, terakhir Ruang CAT.

Setelah selesai melaksanakan tes, para peserta akan mengambil barangnya ke Pos Penitipan Barang.

Baca Juga: Hari ke-13 SKD CPNS Kemenkumham Jabar, Kakanwil Masjuno Terima Kunjungan Ombudsman RI

Bagi peserta yang terkendala secara fisik, panitia memberikan layanan prioritas sehingga mereka tetap bisa melaksanakan tes dengan baik. Yang paling esensial adalah akses lift ke ruang CAT yang dipergunakan bagi peserta terkendala fisik.

Peraih Nilai Tertinggi SKD CPNS Kemenkumham Jabar 2024

Hari ke-15 pelaksanaan SKD CAT CPNS Kemenkumham Jabar berjalan lancar. Untuk nilai tertinggi pada sesi 1 hari ke-15 dengan nilai 436, sesi 2 nilai tertinggi 459, sesi 3 dengan nilai 435, dan nilai tertinggi pada sesi terakhir yaitu 436.

Sampai dengan 55 sesi dalam 15 hari pelaksanaan tes, nilai tertinggi SKD CPNS Kemenkumham Jabar tahun 2024 ini adalah 478.

Nilai tersebut didapat oleh peserta yang melaksanakan tes pada hari ke-5 sesi 2 tanggal 23 Oktober 2024. Gagah Alif Prabusriwijaya keluar sebagai peserta dengan nilai CAT SKD tertinggi.

Seleksi Kompetensi Dasar CPNS ini menjadi langkah awal yang signifikan bagi Kanwil Kemenkumham Jabar dalam memperkuat birokrasi yang profesional, berintegritas, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Baca Juga: Hari ke-12 SKD CPNS Kemenkumham Jabar, Panitia Sambut Peserta dengan Pelayanan Humanis

Semangat yang tinggi dari semua pihak yang terlibat diharapkan hasil dari seluruh proses seleksi menjadi hasil terbaik bagi masyarakat dan Negara. Khususnya Kementerian Hukum dan HAM RI. (Eva/R3/HR-Online)

Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Di tahun 2025 ini, Honda kembali menyapa para pencinta motor sport lewat penyegaran yang bikin penasaran. Honda CB150 Verza 2025 hadir dengan tampilan baru...
rapikan kabel udara

Ganggu Estetika dan Bahayakan Warga, Pemkot Bandung Rapikan Kabel Udara

harapanrakyat.com  - Sejak tahun 2022, Pemkot Bandung terus merapikan kabel udara sepanjang 123 kilometer. Pasalnya kabel udara yang semrawut dapat mengganggu estetika bahkan membahayakan...
Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Sharp Aquos R7s berhasil menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta teknologi di tanah air beberapa waktu lalu. Meskipun kini telah bermunculan model dan merk...
Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

harapanrakyat.com,- DPRKPLH imbau para pedagang kaki lima (PKL) dan juga masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan di Alun-alun Ciamis. Tujuannya dalam rangka menjaga kenyamanan...
Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Surat Al Mu min atau yang juga kita kenal sebagai Surat Ghafir, merupakan surat ke-40 dalam Al Quran. Al Mu min ini termasuk dalam...
Apa itu Fitur Telegram Mini App. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Telegram Mini App? Simak Penjelasannya

Telegram Mini App merupakan aplikasi mikro yang dirancang untuk digunakan langsung di dalam platform Telegram. Salah satu fitur utamanya adalah memungkinkan pengguna menjalankan berbagai...