Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruJadi Saksi Kasus Lolly, Annisa: Jangan Bawa-Bawa Keluarga!

Jadi Saksi Kasus Lolly, Annisa: Jangan Bawa-Bawa Keluarga!

Kasus Laura Meizani atau Lolly, putri dari Nikita Mirzani, tengah memasuki babak baru,hHal ini terlihat dengan munculnya saksi dalam proses pemeriksaan.

Salah satu saksi tersebut adalah Maharani Annisa atau Annisa Pakusadewo. Annisa sendiri merupakan putri dari aktor Indonesia kenamaan, Tio Pakusadewo.

Belum lama ini, Annisa terlihat menghadiri sidang pemeriksaan sebagai saksi kasus Lolly. Bersama dengan Fahmi Bachmid, pengacara Nikita, Annisa mengikuti setiap pemeriksaan yang berlangsung.

Baca Juga: Nikita Mirzani Ajarkan Putranya Ejek Razman, Netizen: Paham Kan Kenapa Lolly Begitu?

Pemilihan Annisa sebagai saksi bukan tanpa alasan. Ia sendiri merupakan teman satu apartemen Lolly pada bulan Maret hingga Mei 2024.

Menurut Fahmi, Annisa merupakan teman bicara dan curhat Lolly setiap pukul 1-2 malam. Namun setelah pindah apartemen, baik Lolly maupun Annisa, tak lagi intens berkomunikasi.

Jadi Saksi Kasus Lolly, Annisa Datang Tanpa Paksaan

Banyak netizen yang menganggap kehadiran Annisa sebagai saksi adalah paksaan dari Nikita. Padahal Annisa hadir secara sukarela sebagai teman dari Lolly.

“Karena aku temannya Laura aja sih,” tutur Annisa. Fahmi juga menuturkan Annisa menjawab berbagai pertanyaan penyidik dengan terang.

Sebelum datang sebagai saksi, Annisa bertemu terlebih dahulu dengan Nikita. Dalam uraiannya pada wartawan pasca pemeriksaan, Annisa mengungkapkan bahwa Nikita adalah sosok yang baik.

Pada Minggu (10/11/2024), Annisa mengunggah Instagram Story terkait posisinya sebagai saksi kasus Lolly. Ia mengaku jengkel pada berbagai pihak yang menyangkutpautkan dengan keluarganya.

“Gue minta tolong banget untuk semua pihak, silakan aja (mencatut nama Annisa), tapi jangan bawa-bawa nama orang lain.” tulis Annisa pada unggahan storynya.

Annisa juga menekankan berbagai pihak untuk menggunakan namanya saja, bukan mencatut nama keluarganya. “Bisa kok pakai nama asli gue, nggak papa. Maharani Annisa,” tambahnya.

Sejauh menjadi saksi, Annisa berharap tak ada lagi fitnah atau opini yang menyudutkan dirinya. Ia juga tak ingin melibatkan keluarga untuk kasus Lolly.

“Nggak ada nama belakang dan keputusan yang diambil (atas nama orang lain), itu semua tanggung jawab di gue. Tidak ada sangkut pautnya dengan orang tua. Tolong banget, tolong.” jelas Annisa.

Baca Juga: WOW! Lolly Putus dengan Vadel Akui Sudah Menyesal

Kendati sempat viral, namun Annisa membantah mendapatkan keuntungan dari kasus Lolly. Sebaliknya, Annisa mengakui bahwa ia kehilangan banyak hal.

Lewat unggahan storynya, ia menyindir banyak pihak yang menggiring opini bahwa Annisa memanfaatkan kasus Lolly untuk viral. “Kalo gue ambil keuntungan (atas kasus Lolly), dari kemarin gue bahas gak sih?” tandasnya. (Revi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...