Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruiQOO Neo 10 Series, Siap Bersaing di Pasar Mid-Range

iQOO Neo 10 Series, Siap Bersaing di Pasar Mid-Range

iQOO siap meluncurkan seri smartphone terbarunya, iQOO Neo 10 Series, pada 29 November 2024 mendatang, di Tiongkok. Besar harapan, seri ini bisa menjadi game-changer di pasar mid-range.

Baca Juga: iQOO Z10x 5G Muncul di GSMA, Sasar Segmen Entry Level

Berkat kombinasi performa tinggi, desain modern, dan fitur-fitur inovatif yang ditawarkannya. Dua varian akan meluncur, yaitu iQOO Neo 10 dan iQOO Neo 10 Pro, masing-masing membawa keunggulan tersendiri.

iQOO Neo 10 Series Menawarkan Performa Maksimal dengan Prosesor Tangguh

iQOO Neo 10 menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 yang terkenal dengan efisiensi daya dan kecepatan tinggi. Hal itu membuatnya ideal untuk multitasking dan gaming. 

Sementara itu, iQOO Neo 10 Pro berbekal dengan chipset MediaTek Dimensity 9400 dengan teknologi 3nm terbaru. Dengan konfigurasi inti CPU 1+3+4 dan GPU Immortalis G925, performanya meningkat hingga 41% dari generasi sebelumnya, memungkinkan pengalaman gaming dengan ray tracing yang lebih realistis.

Layar OLED Imersif untuk Visual Sempurna

Seri ini menawarkan layar 6,78 inci LTPO OLED dengan resolusi 1,5K dan refresh rate adaptif hingga 144Hz. Teknologi ini memberikan pengalaman visual yang halus dan juga responsif. 

Bezel ultra-tipis 1,4mm memastikan tampilan layar terasa lebih luas. Selain itu, teknologi peredupan frekuensi tinggi hadir untuk mengurangi kelelahan mata, menjadikannya cocok untuk penggunaan jangka panjang.

Kamera Setara Flagship untuk Fotografi Profesional

iQOO Neo 10 series hadir dengan sensor kamera utama Sony IMX921, sama seperti yang tersemat pada flagship Vivo X200. Konfigurasi kameranya mencakup dual-camera 50MP pada Neo 10 dan setup dua kamera 50MP pada Neo 10 Pro.

Baca Juga: Vivo iQOO Z9s Pro Mengusung Kecanggihan OIS dan Gyro EIS

 Fitur Optical Image Stabilization (OIS) memastikan hasil foto tetap tajam dalam kondisi minim cahaya. Dukungan algoritma pencitraan canggih semakin meningkatkan kualitas foto dengan warna yang akurat dan detail yang tajam.

Pengisian Daya Super Cepat dan Baterai Tahan Lama

Seri ini mengusung baterai 6.100mAh berbahan anoda karbon silikon, mendukung pengisian cepat 120W flash charging dan protokol 100W PPS. Teknologi ini memungkinkan pengisian daya penuh dalam waktu singkat. 

Meskipun baterainya besar, desainnya tetap ramping. Dengan ketebalan hanya 7,99mm dan bobot 199 gram, memastikan kenyamanan dalam genggaman.

Fitur Gaming dan Keamanan yang Ditingkatkan

Untuk para gamer, iQOO Neo 10 series menghadirkan chip gaming khusus Q2 yang menawarkan interpolasi frame dan resolusi super untuk pengalaman bermain yang lebih mulus. Dari sisi keamanan, terdapat pemindai sidik jari ultrasonik yang lebih cepat dan juga akurat dibandingkan generasi sebelumnya.

Harga Terjangkau dengan Spesifikasi Flagship

Seri iQOO Neo 10 kemungkinan akan dibanderol dengan harga kompetitif di kelasnya. Dengan harga mulai dari 3.999 yuan (sekitar Rp8,7 juta) pada model dasar, seri ini menawarkan nilai luar biasa bagi pengguna yang menginginkan performa flagship dengan anggaran yang lebih terjangkau.

Baca Juga: Vivo iQOO Z9s Rilis Berbekal Chipset yang Mumpuni

Peluncuran iQOO Neo 10 Series pada 29 November 2024 menjadi bukti komitmen iQOO dalam menghadirkan inovasi teknologi yang memenuhi kebutuhan pengguna modern. Kombinasi prosesor canggih, layar imersif, dan fitur unggulan lainnya menjadikannya pilihan menarik bagi gamer dan pecinta teknologi. Nantikan kehadiran seri ini untuk mengeksplorasi standar baru di pasar smartphone kelas menengah. (R10/HR-Online)

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...
Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...
Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Tak Sangka! 5 Pemain Timnas Ini Pernah Membela Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Siapa yang tak mengetahui klub sepak bola Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Kedua klub tersebut termasuk dalam klub besar dalam sejarah sepak bola Indonesia. Persaingan...
Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...