Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TasikmalayaGeng Motor Berulah Lagi, Bacok Warga di Kota Tasikmalaya

Geng Motor Berulah Lagi, Bacok Warga di Kota Tasikmalaya

harapanrakyat.com, Aksi geng motor kembali terjadi di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Kali ini, geng motor menyerang dan membacok warga di Jalan SL Tobing pada Minggu (17/11/2024) dinihari.

Korban berinisial MT (27), mengalami luka bacok dan masih mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit. Temannya, AZ (27), selamat meski sempat dipukul menggunakan tongkat baseball.

Tanpa alasan yang jelas, tiba-tiba geng motor sebanyak lima sepeda motor menyerang saat kedua korban berhenti di pinggir jalan untuk buang air kecil. Satu korban dibacok, sementara yang lainnya dipukul dengan tongkat baseball. Korban berhasil melarikan diri untuk meminta pertolongan kepada warga di sekitar lokasi kejadian.

“Kejadiannya sekitar pukul 1.00 WIB. Korban yang hendak mengantar temannya ke rumahnya di Sambong Pari berhenti untuk buang air kecil, tiba-tiba geng motor datang dan langsung menyerang mereka,” kata Aep Saepullah, Ketua RW Sangkali, yang ditemui di rumah korban pada Minggu (17/11/2024).

Aep menjelaskan teman korban yang selamat dipukul dengan tongkat baseball, langsung berlari mencari pertolongan. Sementara MT, yang dibacok geng motor, tidak sempat melarikan diri karena dipukul dengan batu terlebih dahulu. Akhirnya, MT dibacok di bagian punggung dan tangannya menggunakan celurit.

Baca Juga: Geng Motor Berulah, Polres Cimahi Siap Tindak Tegas

“Geng motor itu berjumlah lima motor berboncengan. Korban mengalami luka robek di punggung dan jari tangan,” ujar Aep.

Imas, istri korban, mengungkapkan ia mengetahui suaminya menjadi korban geng motor setelah MT datang ke Pasar Cikurubuk, tempat jualannya.

“Suami saya datang dengan tubuh berlumuran darah, bilang dibacok. Badannya sudah lemas, langsung kami bawa ke rumah sakit,” kata Imas.

Menurut Imas, suaminya mengatakan pelaku berjumlah sekitar 10 orang dan semuanya mengenakan masker.

Sementara itu, Ipda Jajang Kurniawan, Kasi Humas Polres Tasikmalaya Kota, mengonfirmasi adanya laporan terkait kejadian tersebut. Pihaknya sudah diterima dan saat ini masih dalam tahap penyelidikan.

“Laporan sudah diterima pagi ini dan penyelidikan masih berlangsung,” kata Ipda Jajang Kurniawan. (Apip/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...