Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarEmpat Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Tol Cisumdawu, 2 Orang Luka Ringan

Empat Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Tol Cisumdawu, 2 Orang Luka Ringan

harapanrakyat.com,- Empat kendaraan terlibat kecelakaan di Km 178 Tol Cisumdawu, Kawasan Desa Sirnamulya, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (30/11/2024).

Baca Juga: Tabrakan Beruntun di Cimahi, Satu Orang Meninggal di Lokasi Kejadian

Dalam video amatir yang beredar, terlihat sebanyak empat kendaraan minibus terlibat kecelakaan di Tol Cisumdawu.

Dari empat kendaraan yang terlibat, satu kendaraan berwarna putih jenis Honda Brio dengan Nomor Polisi E 1012 WG tampak ringsek. Mobil tersebut terguling di lajur kanan arah Cirebon Tol Cisumdawu Km 178.

Menurut salah satu pengemudi minibus, Sariman, kecelakaan berawal dari kendaraan Honda Brio putih miliknya yang tergelincir hilang kendali akibat adanya genangan air.

Namun tak berselang lama, tiga kendaraan yang melaju dari arah Bandung menuju Cirebon menabrak mobilnya hingga tabrakan beruntun pun tak dapat terelakan.

“Kan tadi hujan deras sehingga kecepatan kendaraan 70 sampai 80, lalu menggilas genangan air dan tiba-tiba mobil muter terbalik. Kalau saya ngga kena mobil orang lain karena sudah kejadian mobil saya terbalik. Saya ditolong sama petugas dan dibawa ke Kantor PJR. Saya dari arah Bandung mau ke Cirebon. Alhamdulillah saya tidak apa-apa,” kata Sariman.

Kronologi 4 Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Tol Cisumdawu

Sementara itu, Kasi. Humas Polres Sumedang AKP. Awang Munggardijaya menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 15.30 WIB.

Kecelakaan ini melibatkan empat kendaraan dan mengakibatkan dua orang mengalami luka ringan.

Baca Juga: Mobil Travel Ciamis Kecelakaan di Tol Cipali, 3 Penumpang Luka-luka

“Kecelakaan bermula ketika kendaraan Honda Brio yang dikemudikan oleh saudara Sariman, melaju di jalur menuju Cirebon. Saat melintasi jalan yang lurus dengan cuaca hujan, kendaraan itu diduga kehilangan kendali akibat genangan air, sehingga terbalik di lajur dua,” terangnya.

Tak lama setelah itu, lanjut AKP. Awang, kendaraan Daihatsu Grand Max dengan nomor polisi B 9363 SCL yang dikemudikan Samsul Hidayat, berhenti di bahu jalan sebelah kiri untuk menolong pengemudi Honda Brio.

Lalu, kendaraan Nissan dengan nomor polisi E 1676 WW yang dikemudikan oleh Dudi Rahmat Susatyo Sigit, datang dari arah belakang.

Diduga karena kurangnya konsentrasi, kendaraan Nissan menabrak Honda Brio yang sudah terbalik. Lalu terdorong ke depan dan menabrak Daihatsu Grand Max nomor polisi B 2511 BRC yang sedang melaju di lajur satu.

“Akibatnya, kendaraan Daihatsu Grand Max tersebut bergerak ke kiri jalan dan menabrak kendaraan Daihatsu Grand Max nopol B 9363 SCL yang berhenti pada bahu jalan,” jelasnya.

Akibat kecelakaan di Tol Cisumdawu ini, dua orang mengalami luka ringan, yaitu Rahmat Hidayatulloh, pengemudi Daihatsu Grand Max nopol B 2511 BRC. Serta penumpang Nissan bernama Nina Mulyani.

Baca Juga: Truk Boks Tabrak Fuso hingga Terbalik di Cadas Pangeran Sumedang, Lalu Lintas Macet

Kedua korban sudah dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sementara insiden kecelakaan ini masih dalam penanganan petugas PJR Tol Cisumdawu dan Satlantas Polres Sumedang. (Aang/R3/HR-Online/Editor: Eva)

mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...
Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Kepulauan Galapagos yang terletak di Samudra Pasifik, merupakan rumah bagi salah satu spesies yang paling ikonik di dunia, yakni kura-kura Galapagos. Kepulauan ini terkenal...
Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...
Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...