Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruAyus dan Nissa Sabyan Resmi Menikah! Nikah di KUA Juli 2024

Ayus dan Nissa Sabyan Resmi Menikah! Nikah di KUA Juli 2024

Kabar hubungan antara Nissa Sabyan dan Ayus mencuat lagi belakangan. Kabar terbaru Ayus dan Nissa Sabyan resmi menikah. Publik mengetahui kabar tersebut saat Ririe Fairus mengunggah postingan yang menyindir mantan suaminya, Ayus.

Sejak awal Nissa Sabyan memang diduga selingkuh dengan Ayus, rekan satu bandnya. Padahal saat itu Ayus sudah beristri Ririe Fairuz.

Baca Juga: Azizah Salsha Nimbrung Bareng Cicle Nagita Slavina, Netizen: Ngikutin Mulu

Tak ayal isu hubungan tersebut mendapat respon negatif warganet. Bahkan banyak yang menyebut Nissa sebagai pelakor.

Ayus dan Nissa Sabyan Resmi Menikah, Sempat Bantah Punya Hubungan

Meski bukti hubungan antara Ayus dan Nissa banyak terlihat, namun keduanya sempat membantah memiliki hubungan khusus. Bahkan ayah dari Nissa, Komar, tidak terima saat disebut anaknya merebut suami orang.

Dalam sebuah kesempatan, Komar bahkan bersumpah atas nama Allah SWT, Nissa tidak memiliki hubungan apapun dengan Ayus. Komar juga membantah Nissa main belakang dengan Ayus.

“Itu semua enggak benar, yang namanya di bidang seni, bidang musik, kan wajar kumpul-kumpul,” tuturnya.

Ayus dan Nissa Sabyan Sudah Menikah Juli 2024, Benarkah?

Kabar terbaru mengenai pernikahan Ayus dan Nissa akhirnya terungkap. Keduanya ternyata sudah menikah pada Juli 2024 lalu.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Ahmad Sumroni, Kepala KUA Pondok Gede pada Jumat (22/11/2024). Ahmad membenarkan, Nissa dan Ayus sudah menikah.

Pernikahan tersebut berlangsung sederhana di KUA. Ahmad juga mengungkapkan bahwa keduanya menikah pada Juli 2024 lalu.

“Pernikahan Ahmad Fairuz (Ayus) pada tanggal 4 Juli 2024,” terangnya.

Saat pernikahan tersebut, Ayus memberikan mahar berupa 3 gram emas dan uang tunai sebesar Rp200 ribu. “Uangnya tidak dihias, cuma (ada) cincin emas dan kotaknya,” tambah Ahmad.

Dalam perkawinan tersebut, ayah dari Nissa, Komar, juga datang. Bahkan Komar lah yang menikahkan putrinya tersebut.

Tertutup dan Sedikit yang Menghadiri

Pernikahan yang dilakukan Ayus serta Nissa memang dilakukan tertutup. Menurut Ahmad, hanya ada 10 orang yang datang dan hadir.

Baca Juga: Dewi Gita Akui Pernah Berseteru dengan Dewi Persik: Kamu Lupa Ya?

Kesepuluh orang tersebut adalah keluarga dari masing-masing pihak. Baik Ayus dan Nissa tidak memberikan keterangan lanjutan terkait pernikahan mereka.

Keduanya bahkan tidak mengunggah foto pernikahan mereka di media sosial masing masing. (Revi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...
Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Sebelum penyebaran Islam oleh Nabi Muhammad SAW, masyarakat Arab di Mekkah telah terjebak dalam praktik penyembahan berhala. Namun, jauh sebelum itu, menurut catatah sejarah...