Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita JabarTujuh Pecinta Alam Hilang Kontak di Gunung Godog Garut

Tujuh Pecinta Alam Hilang Kontak di Gunung Godog Garut

harapanrakyat.com,- Tujuh orang pecinta alam asal Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, dikabarkan hilang kontak di Gunung Godog sejak Minggu (20/10/2024). Sebelumya, tujuh orang tersebut melakukan penjelajahan di Gunung Godog.

Pihak keluarga yang khawatir kini telah melaporkan orang hilang ke Mapolres Garut. Petugas kepolisian saat ini sedang melakukan kordinasi dengan berbagai pihak, apakah para penjelajah tersebut tersesat atau memang menuju rute lain. Sampai Senin (21/10/2024), para pecinta alam tersebut belum kembali ke rumah masih-masing.

Kasi Humas Polres Garut Ipda Adi Susilo menyebut dari 7 orang penjelajah itu mayoritas warga Desa Suci, Kecamatan Karangpawitan.

“sekitar pukul 09.30 WIB di Wilayah Desa Suci Kecamatan Karangpawitan. Telah dilaporkan terjadinya 7 orang hilang yang pergi ke Gunung Godog atau Curug Kebul,” ujar Adi.

Baca Juga: Luas Lahan yang Terbakar di Gunung Guntur Garut Capai 200 Hektar

Ada pun kronologis singkat kejadian, pada hari Minggu Tanggal 20 Oktober 2024, 7 orang tersebut berkumpul di Warung Asih milik Dedi Rohaendi untuk merencanakan tujuan. Informasi dari rekannya bernama Oman yang tidak jadi ikut menyebut tujuan rute jalan-jalan yaitu daerah Gunung Godog.

Berkat informasi dari Oman, keluarga ke 7 pecinta alam yang khawatir itu kamudian melaporkan orang hilang ke polisi. Hingga siang tadi belum ada tanda ke 7 orang itu berada dimana, namun upaya pencarian masih terus dilakukan petugas setempat dan keluarga.

“Sampai sampai saat ini ketujuh orang Warga Desa Suci tersebut belum kembali pulang ke rumahnya masing-masing. Ketujuh orang tersebut sudah terbiasa melakukan rutinitas olahraga, jalan-jalan ke gunung yang berbeda-beda, ya pecinta alam,” pungkasnya. (Pikpik/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Lampiaskan Nafsu karena Istri Tidak Melayani, Ayah Mencabuli Anak Tirinya Berulangkali di Kota Banjar

Lampiaskan Nafsu Bejat, Ayah Tega Mencabuli Anak Tirinya Berulang Kali di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Seorang ayah di Kota Banjar, Jawa Barat, berinisial S (38) tega mencabuli anak tirinya. Dugaan pencabulan tersebut, karena diduga tidak dilayani oleh sang...
Dedi Mulyadi sindir pihak yang tak setuju program pendidikan di barak militer

Dedi Mulyadi Sindir Pihak yang Tak Setuju dengan Program Pendidikan di Barak Militer: Saya Aneh

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, menyindir pihak-pihak yang menentang program pendidikan di barak militer. Ia merasa heran dengan penolakan yang muncul, terutama terkait...
Penemuan Galaksi Hantu FCC 224 yang Membingungkan Para Ilmuwan

Penemuan Galaksi Hantu FCC 224 yang Membingungkan Para Ilmuwan

Para ilmuwan baru saja menemukan sebuah galaksi namun seolah tidak tampak dan hanya berupa bayangan samar di angkasa. Galaksi tersebut mereka beri nama Galaksi...
Polisi Bekuk Terduga Pelaku Asusila Anak di Ciamis, Jumlah Korban Sementara 13 Orang

Polisi Bekuk Terduga Pelaku Asusila Anak di Ciamis, Jumlah Korban Sementara 13 Orang

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis telah mengamankan F (27) terduga pelaku asusila dan kekerasan, warga Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Korban merupakan anak-anak laki-laki yang...
Pegawai Kemenhan Gadungan Tipu Wanita Warga Kota Banjar, Korban Janji Dinikahi

Pegawai Kemenhan Gadungan Tipu Wanita Warga Kota Banjar, Korban Janji Dinikahi

harapanrakyat.com,- Perempuan inisial M, warga Kota Banjar, Jawa Barat, menjadi korban penipuan dan penggelapan yang AD (37) warga Kabupaten Buru, Provinsi Maluku lakukan. AD...
Vasektomi jadi syarat bansos di Jabar

Vasektomi Jadi Syarat Bansos di Jabar, Dedi Mulyadi: Tidak Ada Paksaan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi menanggapi berbagai kritik yang muncul terhadap usulan menjadikan vasektomi sebagai syarat penerima Bantuan Sosial (Bansos). Ia menyampaikan usulan...