Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruMomen Haru Perpisahan Paula Verhoeven dan Anaknya: Mama Baik-baik Ya!

Momen Haru Perpisahan Paula Verhoeven dan Anaknya: Mama Baik-baik Ya!

Artis Paula Verhoeven dan anaknya, Kiano Tiger Wong serta Kenzo Eldrago Wong sudah tidak tinggal serumah lagi di tengah proses cerai dengan Baim Wong.

Baca Juga: Jalani Mediasi, Baim Wong Berharap Damai dengan Paula Verhoeven

Meski belum ketuk palu pengadilan, namun Kiano dan Kenzo saat ini tidak lagi tinggal bareng dengan Paula Verhoeven.

Seperti dalam tayangan video yang diunggah akun @lambegosiip baru-baru ini, Paula terlihat bertemu dengan Kenzo dan mengajaknya berbelanja.

Sambil memeluk anaknya, Paula tampak sangat sedih saat menanyakan soal Baim Wong dan Kiano.

“Terima kasih sudah temani mama belanja. Yuk, kita pulang. Adik mau ketemu papa dan kakak nggak?” kata Paula Verhoeven, dikutip dari akun Instagram @lambegosiip, Rabu (30/10/2024).

Seketika wajah Paula Verhoeven seperti menahan tangis saat Kenzo memberikan pesan yang menyentuh hati. Bak menahan sedih, Paula hanya bisa mencium buah hatinya tersebut. “Mama baik-baik ya,” sahut Kenzo.

Momen Perpisahan Paula Verhoeven dan Anaknya Tuai Perhatian Netizen

Pertemuan artis Paula Verhoeven dan Kenzo menuai banyak perhatian netizen. Ucapan Kenzo kepada Paula pun ikut membuat hati netizen tersentuh.

Baca Juga: Ekspresi Paula Verhoeven Selama Sidang Cerai Jadi Sorotan

“Paula menahan setengah mati supaya terlihat happy, tidak sedih di depan anak-anaknya,” tulis netizen dalam kolom komentar akun @lambegosiip, Rabu (30/10/2024).

“Kok nangis sih lihat begini doank. Aku sebagai seorang ibu nyesek banget lihatnya,” balas lainnya. “Mama baik baik ya! Langsung nyesek hati ini dengernya,” sahut netizen.

Banyak netizen yang merasa kesal terhadap Baim Wong karena memisahkan Paula Verhoeven dari anak-anaknya. Bahkan, netizen tidak percaya jika anak-anaknya tidak ingin bertemu dengan ibunya lagi.

“Baim dramatis sekali, tidak percaya jika anak-anaknya bilang tidak ingin bertemu ibunya lagi,” sindir seorang netizen.

“Dijamin hidupnya Baim abis ini surut, si Baim kebanyakan main sinetron, jadinya banyak drama,” sentil lainnya.

Seperti diketahui, dalam press conference beberapa waktu lalu Baim Wong blak-blakan soal adanya perselingkuhan yang terjadi antara Paula Verhoeven dengan pria yang merupakan teman dekatnya.

Karena adanya dugaan orang ketiga dalam rumah tangganya, Baim Wong pun menuntut hak asuh untuk kedua anaknya tersebut.

Baca Juga: Ibu Paula Verhoeven Singgung Baim Terkait Tanggung Jawab Usai Gugat Cerai Anaknya

Pada sidang mediasi pertama, Selasa (29/10/2024), Baim Wong mengatakan jika hubungannya dengan Paula baik-baik saja meski dalam proses perceraian. Baim juga tidak melarang Paula bertemu dengan anak-anaknya. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...