Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita PangandaranKomitmen SMA Negeri 1 Langkaplancar Pangandaran Tingkatkan Mutu dan Kualitas Pembelajaran

Komitmen SMA Negeri 1 Langkaplancar Pangandaran Tingkatkan Mutu dan Kualitas Pembelajaran

harapanrakyat.com,- SMA Negeri 1 Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas proses belajar mengajar. Salah satunya adalah dengan melaksanakan pembangunan dan perbaikan fasilitas yang ada di sekolah.

Kepala SMA Negeri 1 Langkaplancar Sulastri Herdiani mengatakan, dana untuk membangun dan merehab fasilitas sekolah, bersumber dari DAK.

“Pelaksanaannya juga sudah sesuai dengan Perpres Nomor 57 tahun 2024. Dan terbukti dengan kesesuaian data Dapodik terhadap menu rehab, spesifikasi material hingga alur pengerjaan dan pelaporan,” katanya Senin (7/10/2024).

Lanjutnya menambahkan, untuk pelaksanaan setiap menu kegiatan DAK fisik bidang pendidikan, dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota melalui mekanisme swakelola. 

Sedangkan untuk laporan penyerapan DAK fisik SMA Negeri 1 Langkaplancar tahun 2024, telah dilakukan sebanyak 2 kali.

“Laporannya langsung ke Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat. Sejauh ini kita sudah 2 kali melakukan pelaporan, dan hasilnya memuaskan bahkan mendapatkan apresiasi,” ucapnya.

Baca Juga: Adakan Kegiatan P5PPRA, Cara Murid MAN 2 Pangandaran Lestarikan Kearifan Lokal

Sementara untuk di lapangan sebelum melaksanakan proses rehab fasilitas sekolah, pihaknya berkoordinasi dengan berbagai pihak. Mulai dari pembentukan P2S, pemberdayaan tenaga kerja lokal, pemanfaatan limbah konstruksi dan mekanisme pengadaan barang dan jasa.

Sedangkan untuk pelaksanaan pengadaan sarana pembelajaran, dilaksanakan melalui mekanisme e-purchasing.

Selain itu juga, katanya, dalam proses pembangunan dan rehab fasilitas, memberdayakan tenaga kerja dengan mempekerjakan 100% warga lokal Langkaplancar. 

“Pelaksanaan rehabilitasi prasarana dan pembangunan prasarana pembelajaran, kita laksanakan melalui mekanisme swakelola atau pemilihan penyedia. Hal itu sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, mengenai pengadaan barang/jasa pemerintah,” terangnya.

Prestasi SMA Negeri 1 Langkaplancar Pangandaran

Sekolah yang berada di Kecamatan Langkaplancar ini berdiri sejak tahun 2006. Saat ini memiliki jumlah siswa yang lumayan banyak yaitu 458 siswa, dengan jumlah tenaga pengajar sebanyak 27.

Baca Juga: Bangun Majalah Digital Sekolah, 100 Siswa di Pangandaran Dilatih Fotografi dan Jurnalistik

Meski berada di kecamatan yang notabene jauh dari kota, namun ia mengaku bahwa sekolahnya tidak kalah oleh SMA yang berada di kota. 

“Kita juga dinobatkan sebagai sekolah berkinerja terbaik tahun 2023. Hal itu tidak terlepas dari berbagai prestasi yang bisa kita raih selama ini,” ucapnya.

Prestasi yang cukup menonjol yang sudah SMA Negeri 1 Langkaplancar raih, yaitu juara 1 Pencak Silat Bandung Lautan Api se-Pulau Jawa Tahun 2022. kemudian juara 1 MTQ Pentas PAI 2022, duta Hukum dan HAM Jawa Barat 2021, 2022, 2023, 2024.

“Dan duta Literasi 2024 serta duta Genre KB 2022, 2024,” pungkasnya. (Enceng/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...