harapanrakyat.com,- Pengendara sepeda motor yang menjadi korban pohon tumbang di Jalan Raya Ahmad Yani, Ciamis, Jawa Barat, meninggal dunia. Korban bernama Dzikri Aulia (18) warga Desa Utama, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, menghembuskan napas terakhir pada Minggu (13/10/2024).
Diberitakan harapanrakyat.com sebelumnya, akibat hujan deras disertai angin atau cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kabupaten Ciamis menyebabkan pohon tumbang.
Baca Juga: Pohon Tumbang Menimpa Mobil dan Pengendara Motor di Ciamis, Satu Orang Luka-luka
Pohon yang tumbang itu di Kelurahan Kertasari, Kecamatan/Kabupaten Ciamis, pada Minggu (13/10/2024). Akibatnya, menimpa satu unit mobil yang tengah terparkir dan juga pengendara sepeda motor alami luka-luka.
Petugas kemudian membawa pengendara motor korban pohon tumbang tersebut ke rumah sakit Ciamis. Namun korban meninggal dunia saat diperjalanan akan dirujuk ke RS Margono.
Kepala Pelaksana BPBD Ciamis, Ani Supiani msengatakan, korban sempat dibawa petugas BPBD Ciamis ke RSUD Ciamis untuk perawatan medis.
“Iya kabarnya meninggal dunia ketika dalam perjalanan ke RS Margono Purwokerto,” katanya.
Ani menjelaskan, kronologinya pada pukul 02.30 WIB, BPBD Ciamis menerima laporan adanya pohon tumbang di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kertasari.
“Kemudian kami juga mendapatkan informasi ada pengendara sepeda motor yang mengalami luka-luka. Lalu kami larikan ke RSUD Ciamis untuk perawatan medis,” jelasnya.
Baca Juga: Pohon Kelapa Tumbang Timpa Rumah Warga di Sidaharja Ciamis
Sementara berdasarkan informasi visum medis, pengendara sepeda motor yang menjadi korban pohon tumbang itu mengalami benturan kepala.
“Sehingga mengakibatkan pendarahan pada otak,” tuturnya.
Maka dari itu, sambungnya, atas permintaan pihak keluarga korban kemudian dirujuk ke RS Margono, pada tanggal 13 Oktober 2024, sekitar pukul 18.45 WIB.
“Korban pohon tumbang meninggal dalam perjalanan ke RS Margono, pada hari kemarin. Namun kami mendapat kabar itu pada hari Senin tanggal 14 Oktober 2024,” pungkasnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)