Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TerbaruHonor 200 Smart, Smartphone Tahan Cuci dan Benturan

Honor 200 Smart, Smartphone Tahan Cuci dan Benturan

Honor 200 Smart hadir sebagai smartphone inovatif dengan fitur yang jarang kita temukan. Selain tahan debu dan cipratan air, ponsel ini bisa kita cuci tanpa mengalami kerusakan. Dengan desain elegan dan performa mumpuni, ponsel Honor ini cocok untuk pengguna yang sering terpapar kondisi ekstrem. 

Sayangnya, 200 Smart belum tersedia secara resmi di Indonesia. Honor yang merupakan spin-off dari Huawei, sempat hadir di pasar lokal namun kemudian keluar. Meski begitu, rumor menyebutkan bahwa mereka berencana untuk kembali ke Indonesia dalam waktu dekat. 

Baca Juga: Spesifikasi HP Honor X7c 4G, Kamera 108 MP

Jika benar kembali, kehadiran perangkat ini bisa menjadi angin segar bagi pasar smartphone. Dengan fitur tahan cuci dan performa tangguh, ponsel ini bisa menarik minat pengguna Indonesia.

Honor 200 Smart, Tawarkan Visual Memukau 

Layar OLED berukuran 6,7 inci pada 200 Smart menawarkan kualitas tampilan yang maksimal. Resolusi Full HD+ memastikan gambar yang tajam dan detail, membuat aktivitas seperti streaming video dan gaming lebih menyenangkan. Ukurannya yang ergonomis memberikan kenyamanan saat kita genggam dan mudah kita operasikan dengan satu tangan. 

Ponsel ini juga cocok bagi mereka yang menghabiskan banyak waktu di layar. Tampilan yang jernih dan responsif memberikan pengalaman terbaik saat berselancar di internet atau membuka aplikasi media sosial.

Tangguh dengan Fitur Tahan Cuci dan Benturan 

Salah satu daya tarik Honor 200 Smart adalah kemampuannya bertahan saat kita coba cuci. Honor telah menguji ponsel ini dengan standar IP64, memastikan ketahanannya terhadap debu dan cipratan air.

Ponsel ini bisa kita cuci dalam waktu tiga menit tanpa risiko kerusakan. Meskipun, Anda tetap harus berhati-hati karena garansi tidak mencakup kerusakan akibat cairan. 

Selain tahan air, perangkat ini juga memiliki ketahanan fisik yang baik. Layar ponsel dilindungi kaca tempered yang membantu mengurangi risiko retak saat terjatuh. Sertifikasi SGS Swiss untuk ketahanan benturan memberikan jaminan bahwa perangkat ini dirancang untuk penggunaan harian yang aktif. 

Performa Kuat dengan Snapdragon 4 Gen 2 

Smartphone ini menggunakan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka Magic OS 8. Berkat dukungan chipset Qualcomm SM4450 Snapdragon 4 Gen 2 (4 nm), prosesor octa-core dengan konfigurasi 2×2.2 GHz Cortex-A78 dan 6×1.95 GHz Cortex-A55, serta GPU Adreno 613 untuk grafis yang optimal.

Baca Juga: HP Honor X5B 4G Muncul di IMDA dan NBTC, Punya Bluetooth

Spesifikasi ini memberikan performa yang baik untuk aktivitas sehari-hari, termasuk multitasking dan gaming ringan. RAM dengan pilihan 8 GB atau 12 GB memungkinkan pengguna menjalankan aplikasi berat tanpa lag. Penyimpanan internal hingga 256 GB cukup untuk menyimpan berbagai file dan aplikasi.

Kamera Canggih untuk Segala Kebutuhan 

Honor 200 Smart memiliki sistem kamera triple yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultra-wide 12 MP, dan kamera makro 2 MP. Kamera utama menangkap gambar dengan detail tajam. Sedangkan, lensa ultra-wide cocok untuk mengambil pemandangan atau foto grup.

Untuk kamera depan sebesar 32 MP dapat memastikan selfie terlihat jernih dan detail, cocok bagi pengguna yang aktif di media sosial. Teknologi pengenalan wajah pada kamera depan menambah opsi keamanan, memberikan kenyamanan dalam menjaga privasi pengguna. 

Konektivitas Lengkap

HP Honor ini sudah mendukung jaringan 5G, memungkinkan koneksi internet cepat dan stabil di berbagai kondisi. Fitur NFC memudahkan pengguna untuk melakukan pembayaran digital atau transfer data dengan cepat. Speaker stereo yang disematkan memberikan pengalaman audio berkualitas tinggi saat mendengarkan musik atau menonton video. 

Honor merancang ponsel ini agar mampu bertahan di kondisi ekstrem, menjadikannya pilihan ideal bagi banyak pengguna. Honor 200 Smart menawarkan lebih dari sekadar ketahanan terhadap air, ponsel ini juga cocok bagi mereka yang sering berada di lingkungan dengan risiko tinggi. 

Baik saat bekerja di luar ruangan maupun sekadar menjalani aktivitas sehari-hari, perangkat ini siap memberikan performa maksimal.  

Baca Juga: Honor Magic V2 RSR Porsche Design Rilis dengan Body Premium

Smartphone Honor 200 Smart ini tersedia dalam dua pilihan warna, yaitu Forest Green dan Midnight Black. Berdasarkan informasi dari dari Gizmochina pada Selasa, smartphone ini dijual dengan harga 219,90 euro yang setara dengan sekitar 3,7 juta rupiah. (R10/HR-Online)

384 Calon Jamaah Haji Asal Pangandaran Berangkat 15 Mei, Kemenag Pastikan Semuanya Sudah Siap

384 Calon Jamaah Haji Asal Pangandaran Berangkat 15 Mei, Kemenag Pastikan Semuanya Sudah Siap

harapanrakyat.com,- Sebanyak 384 calon jamaah haji asal Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengikuti proses manasik haji di Islamic Center Cijulang, Sabtu (19/4/2025). Para calon jamaah...
Juara Liga 1 2024/2025

Skenario dan Strategi Persib untuk Bisa Back to Back Juara Liga 1 2024/2025

Langkah Persib Bandung menuju juara Liga 1 2024/2025 tampak semakin mulus. Apalagi Persib telah meraih kemenangan dari Bali United pada laga Jumat (18/4/2025) kemarin. Kemenangan...
Model Majalah Dewasa

Dipolisikan Ridwan Kamil, LM Mantan Model Majalah Dewasa Terancam Penjara 14 Tahun

Mantan model majalah dewasa, LM (Lisa Mariana) terancam hukuman penjara selama 14 tahun, usai dilaporkan Ridwan Kamil, mantan Gubernur Jabar, ke Bareskrim Mabes Polri,...
Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

harapanrakyat.com,- Demi nyoblos di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, sejumlah pemilih jatuh sakit sampai pingsan di TPS. Seperti yang AI Sri...
Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...