Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisHati-hati! Beberapa Titik di Kawasan Bendungan Leuwikeris Ciamis Rawan Longsor

Hati-hati! Beberapa Titik di Kawasan Bendungan Leuwikeris Ciamis Rawan Longsor

harapanrakyat.com,- Beberapa titik di kawasan Bendungan Leuwikeris rawan longsor, Forkopimcam Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, memasang spanduk himbauan.

Baca Juga: Pengembangan Bendungan Leuwikeris di Ciamis, Ini Kata Dinas Pariwisata

Camat Cijeungjing Iyus Sunardi mengatakan, berdasarkan studi yang dilakukan oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy, ada beberapa titik area tebing di kawasan Leuwikeris yang yang berpotensi longsor.

Oleh sebab itu, pihaknya bersama unsur Forkopimcam Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, melakukan pemasangan spanduk himbauan di sejumlah titik yang rawan terjadi longsor.

“Karena terjadi lonjakan pengunjung, makanya kita memasang spanduk himbauan di beberapa titik area Bendungan Leuwikeris. Tujuannya agar para pengunjung tidak melaksanakan aktivitas pada area genangan waduk atau sempadan waduk, lantaran di lokasi tersebut ada tebing yang berpotensi terjadi longsor,” kata Iyus, Rabu (9/10/2024), usai pemasangan spanduk himbauan.

Kawasan Bendungan Leuwikeris Jadi Wisata Baru di Ciamis

Baca Juga: Bendungan Leuwikeris Jadi Pilihan Wisata Warga Ciamis saat Libur Akhir Pekan

Lanjutnya mengatakan, setelah Bendungan Leuwikeris diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, pengunjung yang datang ke Bendungan Leuwi Keris mengalami lonjakan.

Bendungan tersebut menjadi salah satu objek wisata baru di Kabupaten Ciamis. Meski begitu, hingga saat ini regulasi dalam pemanfaatan objek wisatanya belum ada karena masih menunggu aturan dari pihak BBWS Citanduy.

“Aturan untuk menjadikan Bendungan Leuwikeris sebagai objek wisata memang belum jelas, karena masih menunggu regulasi yang pasti dari pihak BBWS. Kemungkinan bulan Desember nanti aturannya sudah ada,” katanya.

Iyus juga menjelaskan, keberadaan Bendungan Leuwikeris banyak memberikan dampak positif bagi masyarakat. Khususnya masyarakat Desa Handapherang, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis. Hal itu terlihat dengan bermunculannya para pelaku UMKM baru di lokasi Leuwi Keris.

Baca Juga: Melihat Keindahan Bendungan Leuwikeris di Karang Hantu Cigembor Ciamis

“Jadi, yang kita tunggu saat ini adalah regulasi dalam pemanfaatan objek wisata. Karena beberapa lokasi di kawasan Bendungan Leuwikeris sudah milik pihak Balai Besar Wilayah Sungai Citanduy,” pungkasnya. (Fahmi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...
Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berjanji segera membantu keluhan warga Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...
Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...