Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarDebat Publik Cabup Cawabup Bandung, Para Kandidat Miliki Kekurangan dan Kelebihan

Debat Publik Cabup Cawabup Bandung, Para Kandidat Miliki Kekurangan dan Kelebihan

harapanrakyat.com – Pasangan Cabup dan Cawabup Bandung, Jawa Barat, telah melaksanakan debat publik yang digelar KPU Kabupaten Bandung pada Rabu, 30 Oktober 2024 malam. Para pasangan kandidat menyampaikan ide dan gagasannya jika nantinya terpilih memimpin Kabupaten Bandung.

Baca Juga : Gelar Debat Kandidat Cabup Cawabup Bandung, Tim Alus Pisan Soroti Perubahan Rundown

Pemerhati kebijakan publik dari Jamparing Institute, Dadang Risdal Aziz memberikan tanggapannya mengenai pelaksanaan debat publik Cabup Cawabup Bandung itu. Ia menuturkan, sebagai petahana Dadang Supriatna terlihat tanpa canggung menyampaikan programnya selama 3,5 tahun saat menjabat Bupati Bandung. Demikian halnya juga dengan rencana lanjutan program jika terpilih kembali.

“Saat menyampaikan visi, misi, dan program, baik program eksisting yang sudah maupun program apa ke depannya, terlihat dominasi Dadang Supriatna. Hal itu berbanding terbalik dengan cawabup Ali Syakieb. Wajar saja, lantaran Dadang Supriatna lebih menguasai medan sebagai petahana nahkoda pemerintahan,” ungkap Dadang Risdal, Kamis (31/10/2024).

Namun demikian, kata Risdal, paslon Sahrul-Gun Gun Gunawan berhasil menunjukan kelasnya sebagai calon pemimpin daerah yang kredibel dan mumpuni. Termasuk menjawab opini miring terkait tudingan bahwa majunya Sahrul di Pilkada Kabupaten Bandung ini hanya bermodal popularitas.

“Dalam debat publik itu, Cabup Bandung Sahrul Gunawan menunjukan kemampuan manajerial yang cukup dan cakap. Hal itu ia tunjukan dengan penampilan dan penguasaan panggung serta materi terkait potensi dan permasalahan di Kabupaten Bandung. Bahkan, pasangan Duo Gunawan ini juga memberikan solusi  atas permasalahan yang ada saat ini,” ujarnya.

Baca Juga : Debat Kandidat Cabup Cawabup Bandung, Sugianto: Jadi Edukasi Politik

Selama Debat Publik Cabup Cawabup Bandung, Pasangan Alus Pisan Kompak

Risdal menggarisbawahi selama pelaksanaan debat publik. Ia pun mengaku ada hal yang menarik yakni tidak terlalu banyaknya peran dari Ali Syakieb dalam debat semalam. Ia menilai, tampaknya Ali Syakieb memang tidak di-plot lebih banyak menyampaikan paparan.

Tentunya hal itu berbanding terbalik dengan Cawabup Gun Gun Gunawan perannya sangat terlihat dan kentara. Secara bergantian, Sahrul dan Gun Gun menyampaikan tanggapan baik ide, gagasan, dan program Alus Pisan untuk masyarakat Kabupaten Bandung.

“Secara psikologi dan gestur, debat publik Cabup Cawabup Bandung semalam, menunjukan posisi penguasaan panggung, penyampaian materi ini sangat berimbang. Tapi kalau dari sisi pembagian porsi kekompakan, pasangan Alus Pisan terlihat lebih kompak dan menguasai materi,” ucapnya.

Politisi senior Partai Golkar yang juga mantan Bupati Bandung selama 2 periode, Dadang Naser mengungkapkan hal serupa. Secara objektivitas, pasangan Sahrul dan Gun Gun terlihat sudah terjalin chemistry-nya.

“Kalau kekompakan, Sahrul dan Gun Gun saling bertautan, memberikan peran yang sama. Kalau penguasaan materi, Pak Dadang Supriatna memang lebih menguasai. Masyarakat bisa melihat objektivitas pasangan mana yang lebih menguasai panggung debat publik Cabup Cawabup Bandung kemarin malam. Tentunya optimistis pasangan Alus Pisan bisa meraih kepercayaan masyarakat untuk memimpin Kabupaten Bandung,” ujarnya. (Ecep/R13/HR Online)

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...
Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...
Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Tak Sangka! 5 Pemain Timnas Ini Pernah Membela Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Siapa yang tak mengetahui klub sepak bola Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Kedua klub tersebut termasuk dalam klub besar dalam sejarah sepak bola Indonesia. Persaingan...
Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...