harapanrakyat.com,- Calon Wali Kota Banjar dari pasangan nomor urut 4 di Pilkada Kota Banjar, Jawa Barat, Bambang Hidayah menyebut anak muda usia produktif harus didorong untuk bekerja dan berkarya. Sehingga jumlah pengangguran bisa berkurang.
Baca Juga: Komitmen Pasangan BADAMI untuk Kota Banjar, Majukan UMKM dan Permudah Perizinan bagi Investor
Hal itu Bambang sampaikan saat melakukan silaturahmi bersama warga di Lingkungan Tanjungsukur, RT 5, RW 14, Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Minggu (20/10/2024).
Mulanya Calon Wali Kota Banjar pasangan BADAMI (Bambang Hidayah-Dani Danial Mukhlis) itu menyampaikan bahwa, saat ini masih banyak pengangguran di Kota Banjar.
Ia pun lantas menyampaikan komitmen pasangan BADAMI jika menang dalam Pilwalkot Banjar, yaitu akan mengurangi jumlah pengangguran. Caranya dengan mendatangkan investor dan mengkaryakan anak-anak muda berusia produktif.
“Kita akan karyakan anak-anak muda usia produktif dengan membuka lapangan kerja. Caranya kita akan mendatangkan investor,” kata Bambang saat silaturahmi bersama warga.
Baca Juga: Siaga Pengawasan Kampanye Pilkada Kota Banjar, Warga Bisa Lapor Pelanggaran
Pasangan BADAMI Bakal Prioritaskan Anak Muda Usia Produktif di Kota Banjar Bekerja
Dengan mendatangkan investor dan membuka lapangan kerja, maka jumlah pengangguran nantinya akan berkurang secara bertahap. Pasangan BADAMI pun bakal memprioritaskan anak-anak muda supaya bisa bekerja.
Lanjut Bambang, selain mengentaskan pengangguran, ia juga berkomitmen untuk meningkatkan daya beli masyarakat, pemberdayaan ekonomi, dan meningkatkan pendapatan daerah.
Kemudian, melakukan optimalisasi potensi sumber daya air dengan membangun wisata air atau Citanduy waterway. Membuat area terbuka hijau di tepi Sungai Citanduy untuk menarik wisatawan.
Selain itu, juga meningkatkan kualitas layanan kesehatan serta meningkatkan pendidikan dengan memberikan beasiswa kepada masyarakat yang kurang mampu.
Menurut Bambang Hidayah, kecilnya pendapatan daerah, banyaknya jumlah pengangguran, dan lemahnya daya beli masyarakat merupakan program prioritas pasangan BADAMI jika kelak memimpin Kota Banjar.
“UMK kita terendah se-Jawa Barat. Pengangguran banyak dimana-mana. Kenapa pengangguran banyak, karena lapangan kerja sulit, daya beli masyarakat rendah,” kata Bambang.
Baca Juga: Kunjungi Pasar Langkaplancar Kota Banjar, Pasangan BADAMI Silaturahmi dengan Para Pedagang
“PAD-nya juga kecil. Ini problem mendasar kita yang akan kita prioritaskan dengan menarik investor, dan meningkatkan pendapatan daerah,” katanya menambahkan. (Muhlisin/R3/HR-Online/Editor: Eva)