Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruAndik Vermansyah Soroti Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia

Andik Vermansyah Soroti Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia

Pemain sepak bola legendaris, Andik Vermansyah, menyoroti pemain naturalisasi dan juga performa timnas Indonesia. Tidak saja bangga dengan prestasi skuad Garuda, Andik juga menyuarakan harapan bagi para pemain lokal.

Tidak bisa memungkiri, salah satu faktor kesuksesan timnas Indonesia saat ini adalah hadirnya para pemain keturunan. Para pemain naturalisasi ini memberikan warna berbeda sekaligus nafas segar di dalam tim.

Baca Juga: Bersiap Hadapi Bahrain, Shin Tae-yong Beberkan Masalah Utama Timnas Indonesia

Sebagaimana diketahui, bahwa untuk pertama kali dalam sejarah, Indonesia memiliki peluang manis melangkah ke kancah Piala Dunia 2026. Skuad Garuda mencetak prestasi apik dalam dua pertandingan di babak kualifikasi sebelumnya.

Indonesia tergabung dalam Group C Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2026. Di dua pertandingan kontra Arab Saudi dan Australia sebelumnya, skuad Garuda berhasil membawa pulang dua poin.

Soroti Pemain Naturalisasi, Apa Kata Andik Vermansyah?

Andik yakin, timnas Indonesia akan kembali tampil bersinar di laga kontra Bahrain pada Kamis, 10 Oktober 2024. Pemain legendaris ini percaya Indonesia akan kembali mencuri poin.

“Pokoknya saya yakin Indonesia vs Bahrain nanti akan berjalan sengit,” ungkap Andik saat bertemu awak media di Bandung belum lama ini.

Keyakinan tersebut tidak datang begitu saja. Andik menyebut performa timnas Indonesia mengalami peningkatan tajam.

Dari segi permainan di lapangan, skuad Garuda semakin berkembang. Andik merasa bangga dan yakin pelatih Shin Tae-yong sangat senang dengan perkembangan ini.

“Dari segi permainan, timnas Indonesia sudah semakin baik. Banyak pemain-pemain berkualitas,” ucap Andik.

Menyinggung hadirnya pemain berkualitas, Andik Vermansyah juga soroti banyaknya pemain naturalisasi di dalam timnas. Pemain legendaris ini mengaku memberikan dukungan penuh, asalkan membawa kebaikan bagi Indonesia.

Pemain naturalisasi memang menjadi bintang tersendiri di deretan starting XI skuad Garuda. Hampir di seluruh pertandingan, pemain naturalisasi akan mewarnai dan berhasil memberikan keunggulan.

Baca Juga: Alhamdulillah, Kiper Maarten Paes Kembali Latihan Pasca Cedera, Siap Bela Indonesia?

Menyaksikan hal itu, Andik juga meluapkan harapan tersendiri. Ia berharap pemain lokal akan mendapatkan perhatian yang sama.

“Pemain lokal juga harus mendapat perhatian,” tegas bintang sepakbola ini.

Meski soroti pemain naturalisasi, namun Andik Vermansyah yakin untuk kali ini, Indonesia akan bisa tembus Piala Dunia 2026. Meskipun mungkin jalannya tidak mudah. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....
Dampak Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis Pengguna Angkot Meningkat

Berkat Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis: Pengguna Angkot Meningkat

harapanrakyat.com,- Larangan siswa SD dan SMP membawa kendaraan bermotor ke sekolah mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya adalah Ketua DPC Organisasi Angkutan Darat...
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...
Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

harapanrakyat.com,- Setelah menetapkan MSF, oknum dokter kandungan terduga pelaku pelecehan seksual menjadi tersangka, Polres Garut, Jawa Barat, akhirnya dihadirkan ke awak media, Kamis (17/4/2025)....
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....