Senin, Mei 12, 2025
BerandaBerita JabarTokoh Senior Muhammadiyah Jawa Barat: Jangan Terlibat Politik Praktis!

Tokoh Senior Muhammadiyah Jawa Barat: Jangan Terlibat Politik Praktis!

harapanrakyat.com – Berpedoman pada khittah Muktamar Denpasar 2002, warga Muhammadiyah agar tidak terlibat politik praktis di Pilkada 2024. Jika ada pengurus Muhammadiyah yang ikut di dalam politik praktis, itu sebagai pilihan pribadi dan tidak membawa nama organisasi.

Baca Juga : Pasca Deklarasi, Dukungan Masyarakat Kabupaten Bandung Untuk Pasangan Alus Pisan Sangat Tinggi

Demikian diungkapkan tokoh senior Muhammadiyah Jawa Barat Ade Khaerudin saat mengomentari sikap PD Muhammadiyah Kabupaten Bandung dalam Pilkada 2024. Ade mengimbau agar seluruh pengurus dan kader Muhammadiyah tidak terlibat politik praktis.

“Sesuai khittah Muktamar Denpasar 2002 lalu, Muhammadiyah menegaskan tidak terlibat politik praktis dalam Pilkada. Hal itu tertuang dalam ijtihad politik Muhammadiyah,” kata Ade, Selasa (17/9/2024).

Ade juga berharap, seluruh kader dan pengurus Muhammadiyah tetap teguh menjaga marwah organisasi dalam menyikapi iklim politik, salah satunya Pilkada. Hal itu sesuai khittah Muktamar Muhammadiyah 2015 atas persambungan dari khittah 1971.

Menurutnya, Muhammadiyah merupakan organisasi besar dan berdiri sejak ratusan tahun lalu. Demi, kepentingan organisasi, maka jangan membawa atau terbawa politik praktis. Ia juga menegaskan, dalam kondisi apapun, Muhammadiyah tetap istiqomah di atas khittah yang diperkuat dalam muktamar.

Mantan bendahara Muhammadiyah Jawa Barat tersebut menjelaskan, selama ini arah politik Muhammadiyah lebih kepada politik kebangsaan. Dengan demikian, ia menegaskan, organisasi keagamaan itu tidak ikut serta dalam politik praktis. Sebab, lanjut Ade, politik praktis merupakan ranah partai politik, bukan organisasi atau ormas.

Baca Juga : Jika Pasangan Calon Tunggal Kalah dari Kotak Kosong di Pilkada, Begini Sikap KPU RI!

“Kalau ada pengurus atau kader yang membawa nama besar organisasi ke dalam politik praktis, saya pastikan itu keliru. Seharusnya, itu pilihan individu bukan pilihan organisasi,” ungkapnya.

Muhammadiyah tak Menutup Diri Jika Ada Pengurusnya Aktif di Partai Politik

Meski demikian, kata Ade, Muhammadiyah tidak menutup diri jika ada kader atau pengurus yang aktif di parpol. Hal itu sudah ada aturan di dalam AD-ART organisasi.

Ia menambahkan sekaligus mengimbau seluruh kader dan pengurus Muhammadiyah agar bisa membawa nama baik dan marwah organisasi Muhammadiyah. Ia berharap seluruh kader, pengurus, dan warga Muhammadiyah bisa saling menghargai dan tetap menjadi pemilih yang bertanggung jawab.

“Benar, saya pastikan Muhammadiyah tetap netral. Muhammadiyah tidak ada hubungan dengan siapapun atau calon atau partai politik manapun. Kalau ada yang terlibat, itu lebih kepada hak individu, bukan dan tidak bisa membawa nama besar organisasi,” katanya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Jawa Barat, Zamzam Erawan menuturkan, warga Muhammadiyah Kabupaten Bandung mendukung petahana bupati di Pilkada 2024.

“Warga Muhammadiyah tidak akan kemana-mana di Pilkada, kecuali mendukung mereka yang dekat dengan Muhammadiyah. Warga Muhammadiyah akan memberikan dukungan kepada Pak Dadang Supriatna untuk meneruskan pembangunan di Kabupaten Bandung,” ungkapnya. (Ecep/R13/HR Online)

Terkait Pembongkaran Tugu Perbatasan Desa di Tasikmalaya, Ini Jawaban PT UMI

Terkait Pembongkaran Tugu Perbatasan Desa di Tasikmalaya, Ini Jawaban PT UMI

harapanrakyat.com,- PT UMI angkat bicara terkait pembongkaran tugu perbatasan desa di Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Tugu tersebut merupakan perbatasan antara Desa Sukaraharja...
ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10 kembali mencuri perhatian para pecinta teknologi. Perangkat keluaran Lenovo ini membawa angin segar bagi pengguna yang menginginkan laptop premium...
Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Di tengah maraknya ponsel canggih dengan harga mahal, Nokia justru menghadirkan ponsel terjangkau melalui produk terbarunya yaitu Nokia G300 Max di tahun 2025 ini....
Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran, Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak

Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak, Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran

harapanrakyat.com,- Libur panjang Hari Raya Waisak dari pekan ini hingga tanggal 13 Mei mendatang, wisatawan sudah menyerbu sejumlah objek wisata Pangandaran, Jawa Barat. Bahkan...
Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

harapanrakyat.com,- Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terdapat banyak destinasi wisata yang menarik untuk mengisi long weekend atau libur panjang. Ada 9 rekomendasi tempat wisata di...
Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

PT Chery Sales Indonesia (CSI) bersiap meluncurkan mobil Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) pertamanya. Rupanya mobil tersebut ialah Chery Tiggo 8 CSH (Chery Super...