Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita NasionalRano Karno Ajak Mantan Gubernur untuk Sinergi Bangun Jakarta yang Lebih Baik

Rano Karno Ajak Mantan Gubernur untuk Sinergi Bangun Jakarta yang Lebih Baik

harapanrakyat.com,- Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, mengungkapkan tekadnya membangun Jakarta secara berkesinambungan dengan melibatkan para mantan Gubernur DKI Jakarta.

Menurut Rano Karno, pembangunan di Jakarta tidak bisa berjalan sendiri-sendiri, melainkan harus berlandaskan kesinambungan dari kepemimpinan sebelumnya.

“Kita tentu perlu menjaga adanya kesinambungan pembangunan. Termasuk, melibatkan para mantan Gubernur untuk berbagi pandangan dan pengalaman demi kemajuan Jakarta,” ujar Rano, di Jakarta, Senin (2/9/2024).

Baca Juga: Tingkatkan Keamanan Warga Jakarta, Pramono Anung Dorong Pemanfaatan CCTV di RT/RW

Lebih lanjut, Rano menyoroti pentingnya kolaborasi dalam pembangunan infrastruktur, seperti transportasi umum yang menjadi kebutuhan utama warga Jakarta.

Ia menyebutkan peran penting para mantan Gubernur, mulai dari Fauzi Bowo yang memulai proyek MRT, hingga Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan yang meneruskannya.

“Pembangunan transportasi seperti MRT adalah contoh nyata bagaimana kesinambungan pembangunan bisa membawa manfaat besar bagi masyarakat,” tambah Rano.

Pertemuan Rano Karno dengan Mantan Gubernur DKI Jakarta

Dalam upayanya mewujudkan kolaborasi ini, Rano Karno bersama dengan Pramono Anung, Calon Gubernur DKI Jakarta dari PDI Perjuangan dan Hanura, merencanakan pertemuan dengan para mantan Gubernur seperti Sutiyoso, Fauzi Bowo, Ahok, dan Anies Baswedan.

Namun, jadwal dan lokasi pertemuan antara tokoh politik tersebut belum dapat Rano Karno pastikan.

“Pertemuan dengan meraka (para mantan Gubernur Jakarta-red) sangat penting, agar kita bisa melanjutkan pembangunan Jakarta secara bersama-sama,” jelas Rano.

Persaingan Politik di Pilkada DKI 2024

Rano Karno dan Pramono Anung adalah pasangan calon pertama yang mendaftar di KPU DKI Jakarta untuk Pilgub DKI 2024.

Mereka akan bersaing dengan pasangan Ridwan Kamil-Suswono yang dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus, dan pasangan independen Dharma Pangrekun-Kun Wardana.

Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024 ini, menjadi ajang bagi para calon untuk memperjuangkan visi mereka. Tentunya, dalam memimpin Jakarta menuju masa depan yang lebih baik.

Baca Juga: Anies Baswedan Gagal Nyalon di Pilkada Jakarta, Ini Kata Politisi Fahri Hamzah

Jelang Pikada yang tak akan lama lagi berlangsung ini, Rano Karno menekankan pentingnya kesinambungan dalam pembangunan Jakarta. Salah satunya, dengan menggandeng para mantan Gubernur DKI Jakarta. (Feri Kartono/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...
Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...