Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruMotorola Edge 50 Neo Rilis di Inggris, Bawa Sertifikasi IP68

Motorola Edge 50 Neo Rilis di Inggris, Bawa Sertifikasi IP68

Motorola secara diam-diam meluncurkan perangkat terbaru dari seri Edge 50, yaitu Motorola Edge 50 Neo, di Inggris pada hari Rabu (28/8/2024).

Baca Juga: Motorola Edge+ 5G UW, Menerima Pembaruan Android 14

Smartphone ini melengkapi jajaran Edge 50 yang sudah mencakup model Edge 50, Edge 50 Ultra, Edge 50 Pro, dan Edge 50 Fusion.

Motorola Edge 50 Neo dan Spesifikasinya

HP Motorola ini unggul sebagai smartphone yang tipis dan ringan, dengan ketebalan hanya 8,1 mm dan berat 179 gram.

Selain itu, ponsel ini telah mendapatkan sertifikasi standar militer AS, MIL-STD-810H, dari SGS, sebuah lembaga sertifikasi asal Amerika Serikat.

Berkat sertifikasi ini, perangkat diklaim mampu bertahan dalam kondisi ekstrem, seperti suhu yang sangat tinggi atau rendah, serta tahan terhadap tekanan, guncangan, getaran, benturan, debu, dan korosi.

Untuk perlindungan tambahan, perangkat milik Motorola ini juga berbekal dengan sertifikasi IP68. Sertifikasi tersebut menjadikannya tahan air dan debu, serta aman Anda gunakan di bawah hujan.

Performa

Motorola Edge 50 Neo berbekal dengan chipset MediaTek Dimensity 7300 4nm, menawarkan performa canggih di kelas menengah. Chipset ini memiliki frekuensi puncak 2,5GHz dan GPU Mali-G615 MC2, memungkinkan kinerja lancar untuk game dan aplikasi. 

Ditenagai RAM LPDDR4X 12GB dan penyimpanan UFS2.2 512GB, serta layar pOLED 6,4 inci dengan resolusi 1,5K, HDR10+, dan refresh rate 120Hz, smartphone ini menjanjikan tampilan tajam. Fitur tambahan termasuk mode low blue light dari SGS dan perlindungan Corning Gorilla Glass 3 untuk kenyamanan dan keamanan mata.

Kamera

HP Motorola ini menawarkan kualitas kamera yang mengesankan. Kamera utamanya menggunakan lensa 50MP f/1.8 dengan OIS, serta lensa ultrawide 13MP f/2.2 dan telephoto 10MP f/2.0. Kamera depan 32MP mendukung perekaman video hingga 4K@30fps, ideal untuk vlogging dan video call berkualitas tinggi.

Baca Juga: Moto G45 5G, Segera Rilis dengan Baterai Li-Po 5000 mAh

Desain

Motorola Edge 50 Neo memiliki desain elegan dengan bodi tipis 8,1mm dan bobot 171 gram, menawarkan kenyamanan saat Anda genggam. Bagian belakangnya berlapis dengan tekstur kulit vegan, memberikan sentuhan mewah. 

Smartphone ini juga tangguh dengan sertifikasi MIL-STD 810H dan IP68. Motorola menawarkan pilihan warna khas PANTONE, seperti poinciana dan nautical blue, yang memberikan kesan eksklusif dan motivasi. Desainnya tidak hanya menarik tetapi juga praktis bagi pengguna yang menginginkan keindahan dalam smartphone.

Fitur dan Daya

Perangkat terbaru Motorola yang rilis di Inggris ini mendukung konektivitas 5G, Wi-Fi, Bluetooth v5.3, dan NFC. Hadir dengan dengan speaker stereo Dolby Atmos dan dua mikrofon, smartphone ini menawarkan pengalaman audio superior. 

Menggunakan Android 14, Edge 50 Neo mengusung baterai 4310mAh dengan TurboPower 68W dan pengisian nirkabel 15W. Motorola juga berencana memberikan pembaruan OS hingga 5 tahun, menambah nilai lebih bagi perangkat ini.

Baca Juga: Motorola Moto G35 dengan UniSoC T760 Baterai 4.850 mAh

Motorola Edge 50 Neo saat ini tersedia di Inggris dengan harga 449 poundsterling (sekitar Rp9,1 juta). Namun, belum ada informasi resmi mengenai peluncurannya di Indonesia. (R10/HR-Online)

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...
Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...