Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisKunjungan Perpustakaan Ciamis Sampai September 2024 Capai 32 Ribu Orang

Kunjungan Perpustakaan Ciamis Sampai September 2024 Capai 32 Ribu Orang

harapanrakyat.com,- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten Ciamis mengklaim jumlah kunjungan ke perpustakaan sampai September 2024 sebanyak 32.187 orang. Hal itu ada kenaikan dari tahun 2023 dengan total keseluruhan mencapai sekitar 23 ribu orang.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ciamis Dadan Wiadi mengatakan jumlah kunjungan mengalami peningkatan.

“Saya kira dari tahun 2023 totalnya dari Januari sampai bulan Desember 2023 itu ada 23 ribu. Tapi alhamdulilah untuk tahun 2024 baru sampai tanggal 20 September itu sudah 32.187 orang. Mudah-mudahan sampai bulan Desember bisa mencapai 35 ribu lebih,” katanya, Rabu (25/9/2024).

Dadan menjelaskan, peningkatan kunjungan ini berkat gencar-gencarnya melakukan promosi. Selain datang membaca, pengunjung juga melakukan kegiatan program wisata baca untuk anak.

“Kita juga ada kegiatan program wisata baca untuk anak, kita akan terus promosikan. Alhamdulilah kalau melihat grafik sangat bagus, bahkan kalau melihat reservasi yang akan datang kesini itu sudah sampai bulan November,” jelasnya.

Baca Juga: Perpustakaan Ciamis Rekomendasi Tempat Ngabuburit Asyik untuk Anak

Menurutnya, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ciamis saat ini memang tidak berhentinya dalam promosi. Perpustakaan Ciamis juga melaksanakan program dari pemerintah pusat yang namanya TPBIS yakni Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial.

“Jadi bukan hanya datang kesini itu untuk membaca saja, namun banyak kegiatan yang lain yang memang bisa dilaksanakan di Perpustakaan Ciamis,” tuturnya.

Dadan menyebut, untuk yang berkunjung di perpustakaan Ciamis ini semua jenjang dari mulai anak-anak Paud dan TK hingga remaja dan dewasa. Namun, kalau melihat dari grafik itu TK dan Paud yang paling besar.

Tugas Dinas Perpustakaan Ciamis tidak semudah yang dilihat dari luar. Namun untuk meningkatkan kegemaran membaca dan meningkatkan literasi masyarakat Kabupaten Ciamis tidak semudah membalikan telapak tangan.

“Kelihatan sepele akan tetapi sangat berat. Melihat kondisi yang sekarang yakni anak-anak terutama dengan banyak gadget dan sebagainya sehingga sudah banyak meninggalkan membaca buku,” pungkasnya. (Ferry/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...