Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarKPU Jawa Barat Tetapkan DPT Pilgub Sebanyak 35,9 Juta Pemilih

KPU Jawa Barat Tetapkan DPT Pilgub Sebanyak 35,9 Juta Pemilih

harapanrakyat.comKPU telah menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk Pilgub Jawa Barat, Minggu (22/9/2024).

Baca Juga : Penuhi Persyaratan, KPU Tetapkan Empat Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat

Ketua KPU Jawa Barat, Ummi Wahyuni mengatakan, DPT untuk Pilgub Jawa Barat 2024 ini berjumlah 35.925.960. Sementara jumlah TPS di Jawa Barat totalnya ada 73.835. Menurutnya, jumlah DPT di Jawa Barat terdapat peningkatan sebanyak 211.059 orang. Pada Pemilu pada 14 Februari 2024, jumlah DPT di Jawa Barat hanya 35.714.901 orang.

Namun, jumlah DPT Pilgub Jawa Barat mengalami penurunan apabila merujuk pada data Daftar Pemilih Sementara (DPS). Penurunan DPS ke DPT tercatat ada 40.880 orang seusai pemutakhiran data.

“Ada yang meninggal, ada yang pindah, berkurangnya sebanyak itu di 27 kabupaten/kota di Jawa Barat,” tuturnya.

Tetapkan DPT Pilgub, KPU Sudah Selesaikan Nama Ganda

Ummi memastikan, KPU Jawa Barat sudah menyelesaikan temuan data 122.000 nama ganda yang masuk dalam daftar pemilih. Terkait 18 pemilih ganda dari temuan Bawaslu, pihaknya belum bisa menyelesaikannya sudah membahasnya ketika pleno penetapan DPT Pilgub Jawa Barat.

Baca Juga : KPU Jawa Barat Ingatkan Durasi Iklan Kampanye Peserta Pilkada di Media Massa

“Gandanya antarprovinsi. Jadi kami masukkan karena secara personal berbeda. Tapi butuh waktu karena kebijakannya di Disdukcapil. Harus diambilkan biometrik atau lainnya,” ujarnya.

Ia menambahkan, pembahasan penetapan DPT Pilgub, tentunya tidak mudah karena Bawaslu Jawa Barat juga melakukan pengecekan ulang. Ummi menilai hal itu merupakan bentuk transparansi Bawaslu Jawa Barat kepada KPU.

“Langsung on the spot untuk cross-check. Ini untuk transparansi,” kata Ummi menambahkan. (Reza/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Dampak Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis Pengguna Angkot Meningkat

Berkat Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis: Pengguna Angkot Meningkat

harapanrakyat.com,- Larangan siswa SD dan SMP membawa kendaraan bermotor ke sekolah mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya adalah Ketua DPC Organisasi Angkutan Darat...
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...
Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

harapanrakyat.com,- Setelah menetapkan MSF, oknum dokter kandungan terduga pelaku pelecehan seksual menjadi tersangka, Polres Garut, Jawa Barat, akhirnya dihadirkan ke awak media, Kamis (17/4/2025)....
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....
Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Banyak orang mengira laptop lokal cuma cocok buat kerja ringan. Tapi ternyata ada kejutan baru. Ada satu brand lokal yang mulai unjuk gigi secara...
Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

harapanrakyat.com,- SMK Negeri 3 Kota Banjar, Jawa Barat, mengaku telah berupaya untuk mencegah para pelajar terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pencegahan dan antisipasi tersebut sangatlah...