Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruKiper Kevin Mendoza Bakal Perkuat Filipina, Persib Siapkan Langkah Ini

Kiper Kevin Mendoza Bakal Perkuat Filipina, Persib Siapkan Langkah Ini

Filipina resmi memanggil kiper Persib Bandung, Kevin Ray Mendoza. Pemanggilan tersebut, untuk ikut dalam ajang Piala Merdeka 2024 di Malaysia, pada bulan September 2024.

Kabar tersebut mendapat konfirmasi langsung dari pelatih kiper Persib, Luizinho Passos. Ia mengatakan, bahwa Mendoza akan bergabung dengan timnas Filipina dalam laga FIFA Matchday tersebut.

Baca Juga: September Laga Berat bagi Persib Bandung, Ini Kata Marc Klok

Sebagai seorang pelatih, Passos mendukung keputusan Mendoza untuk membela negaranya. Menurutnya, Mandoza memiliki kapasitas dan kualitas penjaga gawang untuk bermain di tim nasional.

“Kevin telah menunjukkan kepada kami, bahwa ia adalah penjaga gawang yang berkualitas dan layak bermain untuk tim nasional,” ujar Passos, Rabu (4/9/2024).

Opsi Pengganti Kiper Persib Kevin Mendoza

Passos kemudian menyarankan Mendoza, untuk memanfaatkan peluang tersebut dan menunjukkan kemampuan terbaiknya kepada Timnas Filipina.

“Menurut saya, ini kesempatan yang baik baginya untuk kembali bergabung dengan Timnas Filipina,” kata Passos.

Mendoza terungkap sudah tak lagi terlihat dalam sesi latihan Persib Bandung, sejak Rabu, 3 September 2024 kemarin.

Mengantisipasi kepergian kiper Kevin Mendoza, Passos mengungkapkan, bahwa Persib masih memiliki sejumlah opsi. Salah satunya, kembali menggunakan Teja Paku Alam sebagai kiper nomor satu.

“Saya telah mendiskusikan ini untuk pertandingan selanjutnya. Jadi, ada kemungkinan kami akan menurunkan Teja Paku Alam, tetapi Kevin juga bisa menjadi pilihan,” jelasnya.

Lebih lanjut Passos mengungkapkan, bahwa bukan tidak mungkin dirinya juga akan membuka peluang untuk melakukan seleksi terhadap kiper muda yang saat ini bermain di Akademi Persib.

“Rencana saya bersama Made Wirawan dan Direktur Teknik Akademi, adalah untuk setiap dua minggu akan ada seorang kiper dari akademi yang akan bergantian untuk menilai kualitas mereka,” ungkapnya.

“Tentu saja ini adalah rencana saya. Karena saya merasa penting, untuk menjalin koneksi yang baik antara tim senior dan Akademi Persib,” tambah Passos.

Baca Juga: Ciro Alves Bertekad Bawa Persib Kembali ke Jalur Kemenangan

Sebagai informasi, Persib Bandung akan menjalani laga tandang melawan PSM Makassar di pekan keempat Liga 1 2024/2025.

Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Batakan Balikpapan, pada 11 September 2024 mendatang.

Apakah kiper Kevin Mendoza akan absen saat Persib Bandung akan melawan PSM Makassar? Kita tunggu saja. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...