Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisHarga Gabah Kering di Wilayah Ciamis Ini Tembus Rp 8000 per Kilogram

Harga Gabah Kering di Wilayah Ciamis Ini Tembus Rp 8000 per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga jual Gabah Kering Panen (GKP) di Desa Kadupandak, Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis Jawa Barat sejak dua bulan terakhir melambung naik.  

Mahalnya harga jual diduga karena gagal panen dan persaingan para penggiling padi. 

Sekretaris Desa Abdullah mengatakan, musim kemarau membuat harga gabah di tingkat petani naik. 

“Saat ini, harga gabah sangat baik, para petani meraup untung bisa menikmati hasil kerja kerasnya menanam padi,” katanya, Jumat (20/9/24). 

Baca juga: 3 Bulan Pupuk Subsidi Langka, Petani di Tambaksari Ciamis Mengeluh

Abdullah menyebutkan, saat ini harga gabah di tingkat petani mencapai Rp.8000 per kilogram. Biasanya, harganya per kilogramnya mencapai Rp 6 ribu. Karena kenaikan tersebut, menimbulkan harga jual beras.

Naiknya harga gabah kering, lanjutnya, karena banyaknya areal persawahan yang gagal panen. Selain itu juga karena persaingan para penggiling padi untuk mendapatkan bahan baku. Sehingga penawaran harga gabah kepada petani akan semakin mahal.

“Ya, pada bulan April 2024 harga gabah terendah di tingkat petani untuk kualitas gabah kering giling berkisar Rp. 6.500 per kilogram dan harga gabah kering panen Rp. 5.500 – 6.000 per kilogramnya. Sedangkan saat ini harga gabah kering mencapai Rp. 8.000 per kilogram,” ungkapnya. 

Abdullah menambahkan, mahalnya harga tersebut di tingkat petani di wilayahnya karena yang sekitar 14 hektar lahan persawahan yang tersebar di lima dusun kekeringan. 

“Ya, bisa kita bilang hal yang wajar harganya Rp.8.000 per kilogram, meski berdampak pada harga beras,” pungkasnya. (Eji/R6/HR-Online)

Misteri Mayat Mengapung di Sungai Cipeles Sumedang Terungkap, Ini Identitas Korban

Misteri Mayat Mengapung di Sungai Cipeles Sumedang Terungkap, Ini Identitas Korban

harapanrakyat.com,- Identitas mayat yang mengapung di aliran Sungai Cipeles, kawasan Bendung Rengrang, Desa Cijambe, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, akhirnya terungkap. Korban ternyata...
Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Shockbreaker punya tugas besar, seperti dapat meredam setiap guncangan dari jalan supaya mobil tetap stabil. Tapi, seperti manusia, ini juga punya umur. Kalau sudah...
dokter kandungan yang diduga lecehkan ibu hamil di Garut

Dokter Kandungan Lecehkan Ibu Hamil di Garut Viral, Mantan Istri Buka Suara

harapanrakyat.com,- Dokter kandungan inisial MSF asal Kabupaten Garut, Jawa Barat diduga lecehkan ibu hamil hingga viral di media sosial. Saking viralnya, mantan istri MSF...
Nubia Neo 3 GT, HP Terbaik untuk Aktivitas Gaming

Nubia Neo 3 GT, HP Terbaik untuk Aktivitas Gaming

Nubia Neo 3 GT hadir sebagai salah satu smartphone gaming terbaru yang dirancang untuk memberikan performa maksimal bagi para pengguna. Mengusung desain futuristik yang...
Cafe Perang Candu Tasikmalaya

Ngopi Unik di Cafe Perang Candu Tasikmalaya, Gelasnya Bisa Langsung Dimakan!

harapanrakyat.com,- Di Tasikmalaya, Jawa Barat, ada sebuah inovasi menarik yang membuat momen ngopi jadi lebih seru dan berbeda dari biasanya. Inovasi ini bisa Anda...
Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada umatnya untuk selalu berbicara dengan baik. Jika mereka tidak mampu, lebih baik untuk diam yang berarti menjaga lisan. Nasihat...