Hadits tentang ridho orang tua mengingatkan untuk berbakti kepada orang yang telah melahirkan dan membesarkan kita. Hal ini perlu kita lakukan sebagai anak untuk mendapatkan ridho dari mereka.
Baca juga: Hadits Tentang Hidup Bertetangga yang Menjadi Pedoman Penting
Dengan mendapat ridho dari keduanya, maka kita akan mendapatkan kemudahan dalam menjalani hidup. Bahkan dengan ridho orang tua kita bisa mendapat jaminan untuk masuk surga kelak.
Hal tersebut yang membuat banyak orang akhirnya berlomba-lomba untuk berbakti pada kedua orang tua masing-masing. Sebagai anak, memang sudah semestinya kita menghormati serta menaati keduanya.
Hadits Tentang Ridho Orang Tua dan Kewajiban Berbakti pada Keduanya
Orang tua adalah sosok yang melahirkan, merawat, dan membimbing kita sejak bayi hingga dewasa. Pengorbanan dan kasih sayang mereka untuk anak-anaknya sangat besar dan tak ternilai, serta tidak dapat diukur dengan apapun.
Oleh karena itu, dalam agama Islam sangat menekankan agar kita selalu menghormati kedua orang tua, terutama ibu. Islam mengajarkan umatnya untuk selalu mencari ridho dari ayah dan ibu agar memperoleh kemudahan dalam hidup serta jaminan surga.
Ada banyak cara untuk meraih ridho orang tua, salah satunya adalah dengan selalu berbakti dan berbuat baik kepada mereka. Berikut ini akan dibahas mengenai hadits tentang ridho orang tua, serta anjuran untuk berbakti dan berbuat baik kepada mereka:
HR Tirmidzi Tentang Ridho Allah dan Orang Tua
Pertama terdapat hadits tentang ridho orang tua riwayat Imam Tirmidzi seperti berikut ini:
Hadits tersebut menjelaskan bahwa ridho Allah terkait erat dengan ridho orang tua. Dengan kata lain, ridho Allah dapat kita peroleh melalui ridho ayah dan ibu, sedangkan kemurkaan-Nya bisa datang melalui kemurkaan mereka.
Baca juga: Mengenal Isi dari Hadits tentang Futur
Oleh karena itu, untuk meraih ridho Allah, kita harus memastikan untuk mendapatkan ridho dari ayah dan ibu yang telah merawat kita. Selain itu, kita juga harus menghindari tindakan yang dapat membuat mereka marah, karena hal tersebut dapat mendatangkan kemurkaan Allah dan balasan yang tidak diinginkan.
HR Ahmad Tentang Anjuran untuk Berbakti
Selanjutnya terdapat hadits dari HR Ahmad yang bacaan dan artinya seperti berikut:
Hadits tersebut mengandung perintah dan anjuran bagi setiap anak untuk selalu berbakti kepada kedua orang tuanya serta menyambung tali silaturahim. Dalam hadits tentang ridho orang tua ini juga menegaskan balasan bagi mereka yang berbakti kepada ayah dan ibu.
Balasannya adalah umur yang panjang serta rezeki yang bertambah, sehingga mereka dapat hidup dengan lebih nyaman, berkecukupan, dan sejahtera. Dengan berbakti kepada orang tua, seseorang tidak hanya mendapatkan ridho Allah, tetapi juga meningkatkan kualitas hidupnya.
HR Bukhari Tentang Amalan yang Dicintai Allah SWT
Berikut bacaan HR Bukhari:
Hadits Riwayat Bukhari tersebut membuktikan bahwa segala perilaku berbakti kepada ayah dan ibu juga termasuk amalan yang dicintai oleh Allah. Selain berbakti pada orang tua, Allah juga menyukai amalan shalat tepat waktu dan juga berjuang di jalan Allah SWT yang benar.
Karena termasuk amalan yang Allah cintai, tentunya amalan untuk berbakti pada ibu dan ayah menjadi hal utama yang menawarkan banyak manfaat.
Cara Mendapat Ridho Ibu dan Ayah
Setelah membahas hadits tentang ridho orang tua berikut kita bahas cara untuk mendapatnya dari orang tua yaitu dengan berbakti kepada keduanya. Contoh tindakan berbakti pada ayah dan ibu juga sangat beragam.
Mulai dari berbicara dengan bahasa yang sopan dan lemah lembut, tidak berbicara dengan nada tinggi serta menggunakan kata-kata kasar karena nantinya bisa menyakiti hati baik ayah maupun ibu.
Contoh lainnya yaitu dengan merawat orang tua ketika sedang sakit serta selalu merawat dan menjaga keduanya saat usianya sudah tua. Kemudian mendengarkan nasihat baik dari keduanya, menjalankan perintah keduanya selama dalam hal baik, membahagiakan mereka dengan segala cara yang baik.
Baca juga: Hadis tentang Bekam, Panduan Islami Pengobatan Tradisional
Bisa juga dengan tidak mencela ayah maupun ibu ketika melakukan kesalahan, selalu menunjukkan kasih sayang pada keduanya, dan masih banyak lagi.
Hadis tentang ridho orang tua menekankan pentingnya memperoleh ridho ibu dan ayah, yang juga membawa ridha Allah. Cara mendapatkannya adalah dengan berbakti, seperti berbicara sopan, serta merawat mereka saat tua dan sakit. (R10/HR-Online)