Gelandang Persija Jakarta, Hanif Sjahbandi, mengungkapkan rasa kekecewaannya usai gagal membantu timnya untuk meraih kemenangan, saat menjamu Dewa United pada pekan kelima Liga 1 2024/2025.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Jakarta Internasional Stadium (JIS) pada Senin (16/9/2024) malam tersebut, Macan Kemayoran ditahan imbang tim tamu dengan skor 0-0.
Baca Juga: Juku Eja Pimpin Klasemen Liga 1, Skor Sempurna dalam Genggaman
Usai pertandingan, Hanif mengatakan bahwa bermain imbang di hadapan para pendukung sendiri sama saja dengan meraih kekalahan. Ia mengatakan, bahwa hasil imbang mengecewakan dirinya dan juga rekan setimnya yang lain.
“Hasil ini sangat mengecewakan bagi saya dan tim. Hasil imbang di kandang terasa seperti kekalahan. Ini bukan hasil yang bisa kami terima dengan mudah,” ujar Hanif Sjahbandi.
Gelandang Persija Hanif Sjahbandi: Masih Banyak Kekurangan
Meski demikian, Hanif juga mengakui, jika ia dan pemain Persija lainnya gagal memanfaatkan sejumlah peluang yang ada. Sebab, seharusnya peluang tersebut bisa menjadi gol.
“Masih ada banyak kekurangan. Kami memiliki banyak peluang tetapi gagal mencetak gol,” tambahnya.
Menurut Gelandang Persija Jakarta, Hanif Sjahbandi, hasil tersebut menjadi bahan evaluasi dan pelajaran baginya, terutama menjelang pertandingan berikutnya melawan Persib.
“Kami harus memanfaatkan pertandingan ini untuk memperbaiki kesalahan,” ujar kata Hanif.
Baca Juga: Ciro Alves Bertekad Bawa Persib Kembali ke Jalur Kemenangan
Sementara itu, Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, justru menilai positif hasil imbang yang anak asuhnya dapatkan dalam pertandingan semalam.
Menurutnya, Persija adalah tim dengan sejarah yang besar, dan suporter fanatik yang luar biasa. Sebab itu, katanya, hasil imbang merupakan hasil yang positif untuk menghadapi tim sekelas Persija.
“Saya menyadari bahwa Persija juga memiliki beberapa peluang, tetapi menurut saya kami memiliki lebih banyak kesempatan. Jadi, jika kita menilai pertandingan hari ini, kedua tim layak mendapatkan pujian karena kami bermain dengan intensitas tinggi,” tambahnya.
Adapun hasil imbang ini membuat kedua tim harus tertahan di klasemen tengah sementara Liga 1 2024/2025. Persija berada di urutan kelima dengan 8 poin, sedangkan Dewa United berada di peringkat ke 8 dengan perolehan 6. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)