harapanrakyat.com,- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ciamis menyerahkan 270 dokumen kependudukan untuk warga Desa Lumbungsari, Kecamatan Lumbung, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.
Penyerahan itu dilaksanakan saat penutupan Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS). Kegiatan itu dihadiri oleh Sekda Ciamis Andang Firman dan Dandim 0613 Ciamis.
270 dokumen kependudukan tersebut hasil dari pelayanan jemput bola adminduk Disdukcapil Ciamis kerja sama dengan DPMD Ciamis dan Kodim 0613 Ciamis. Pelayanan itu berlangsung saat penutupan kegiatan BSMSS di Desa Lumbungsari, Selasa (17/9/2024).
Kepala Disdukcapil Ciamis Yayan Muhamad Supyan mengatakan pelayanan mulai dari pembuatan dan pencetakan KTP elektronik, kartu keluarga, akta kelahiran dan juga kartu identitas anak.
Baca Juga: Jemput Bola, Disdukcapil Rekam 340 e-KTP di Kawali Ciamis
“Sebelum melaksanakan pelayanan, kami melakukan sosialisasi terlebih dulu. Tujuannya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya dokumen kependudukan,” ujar Yayan.
Yayan menjelaskan 270 dokumen kependudukan itu terdiri dari 89 KTP elektronik, 49 akta kelahiran, 74 kartu identitas anak dan 58 kartu keluarga.
“Dokumen itu punya peran vital untuk keperluan layanan publik. Seperti mengurus BPJS, SIM, sekolah hingga mencari pekerjaan,” jelasnya.
Menurut Yayan, jemput bola layanan Adminduk ini bagian dari kegiatan non fisik dari program BSMSS Kodim 0613 Ciamis. Tujuannya untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.
“Kita berharap warga Lumbungsari bisa merasakan manfaat dari pelayanan kependudukan ini. Tentunya akan berdampak positif dalam berbagai aspek kehidupan,” pungkasnya. (Fahmi/R9/HR-Online/Editor-Dadang)