Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruDeddy Yevry Sitorus Kecam Gugatan Perpanjangan Kepengurusan PDIP di PTUN

Deddy Yevry Sitorus Kecam Gugatan Perpanjangan Kepengurusan PDIP di PTUN

harapanrakyat.com,- Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Deddy Yevry Sitorus, mengecam gugatan terkait pengesahan perpanjangan kepengurusan DPP PDIP periode 2019-2024 hingga 2025.

Deddy menyebut gugatan perpanjangan kepengurusan DPP PDIP ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) sebagai tindakan politik berlebihan dan tidak berdasar.

“Gugatan terkait SK (Surat Keputusan-red) perpanjangan kepengurusan ke PTUN adalah langkah politik yang keterlaluan,” ujar Deddy di Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Baca Juga: Bikin Penasaran, Ini Alasan PDIP Pilih Bupati Pangandaran Nyalon di Pilkada Jabar

Lebih lanjut, Deddy menilai gugatan tersebut lebih mengarah pada upaya “penyerangan” terhadap PDIP; bukan langkah hukum yang objektif. Sebab menurutnya, para penggugat tidak menderita kerugian moril maupun materil, sehingga tidak ada dasar hukum kuat untuk melanjutkan gugatan tersebut.

Selain itu, Deddy memastikan perpanjangan kepengurusan DPP PDIP sudah melalui proses hukum yang sah, termasuk pengkajian Kementerian Hukum dan HAM.

“Jika logika penggugat diikuti, dampaknya akan besar karena tahun 2019 PDIP mempercepat kongres dan menyesuaikan pengurus daerah dengan agenda politik nasional,” jelas Deddy.

Sebagai catatan, ada empat orang yang mengklaim sebagai kader PDIP mengajukan gugatan perpanjangan kepengurusan DPP PDIP tersebut ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Mereka adalah: Pepen Noor, Ungut, Ahmad, dan Endang Indra Saputra.

Mereka mengajukan gugatan ke Kemenkumham RI atas pengesahan SK No. M.HH-05.11.02 tahun 2024 terkait perpanjangan masa bakti kepengurusan DPP PDIP.

Ketua Tim advokasi mereka, Victor W Nadapdap, berencana membawa kasus ini ke PTUN Jakarta. Sebab, menurut mereka, perpanjangan ini bertentangan dengan pasal 17 AD/ART PDIP yang mengatur masa bakti pengurus selama lima tahun.

Baca Juga: Pemilih PDIP Ingin Kaesang Pangarep Jadi Gubernur Jateng

Menkumham, Supratman Atgas, yang menggantikan Yasona Laoly (kader PDIP), juga turut mendapat sorotan dalam pengesahan perpanjangan kepengurusan DPP PDIP ini. Victor menyebut bahwa pengesahan tersebut melanggar prinsip dasar organisasi partai. (Feri Kartono/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...
Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...