Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita JabarCegah Tawuran antar Pelajar, DP3AKB Jawa Barat Bakal Beri Edukasi ke Sekolah

Cegah Tawuran antar Pelajar, DP3AKB Jawa Barat Bakal Beri Edukasi ke Sekolah

harapanrakyat.com – Mencegah kembali terjadinya tawuran antar pelajar, DP3AKB dan Dinas Pendidikan Jawa Barat mengaku menyiapkan berbagai upaya. Salah satunya akan terjun langsung ke sekolah memberikan berbagai materi sebagai langkah pencegahan tawuran ini.

Baca Juga : Tawuran Pelajar di Bogor Timbulkan Korban Jiwa, Disdik Jawa Barat Angkat Bicara

Kepala DP3AKB Jawa Barat, Siska Gerfianti mengatakan, materi penyuluhan pencegahan tawuran antar pelajar itu meliputi pengasuhan keluarga. Kemudian juga materi dampak bahaya dari tindak kekerasan serta ancaman atau sanksi.

Namun, itu merupakan upaya dukungan kepada Disdik Jawa Barat yang sudah memiliki langkah-langkah dalam penanggulangan fenomena tawuran ini.

“Upaya kami sendiri dengan pendekatan langsung kepada keluarga-keluarga rentan melalui relawan lapang kami yaitu, motekar maupun teladan KB,” kata Siska.

Ia menambahkan, para pelajar juga harus memanfaatkan waktu luang sebagai salah satu indikator perwujudan kabupaten/kota layak anak. Mereka bisa memaksimalkan fasilitas umum maupun sosial untuk melakukan kegiatan positif di luar jam sekolah. Hal itu agar terhindar dari tawuran antar pelajar.

Ia mengharapkan, para orang tua juga harus meningkatkan perhatian pengasuhan, pengawasan kepada anak-anak. Sebab, pemerintah tidak bisa melakukan pengawasan tunggal terhadap para pelajar. Butuh kerja sama sektoral seluruh pemangku kepentingan.

Baca Juga : Tawuran Pelajar di Padalarang Bandung Barat, Polisi Amankan 16 Orang

“Sebagai orang tua tentunya menjadi hal yang wajar apabila kita geram ketika mendengar adanya tawuran anak sekolah. Bagaimana tidak, anak-anak sebagai generasi muda, yang akan meneruskan melanjutkan pembangunan, memegang harapan besar dari kita semua,” tuturnya.

Sebagai informasi, Pelajar SMK di Kabupaten Bogor menjadi korban meninggal dunia akibat tawuran di Jalan SKB Kandang Roda, Kelurahan Karadenan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (9/9/2024). Korban itu bernama Ahmad Rafy Al Hakim (17) merupakan peserta didik SMK Bina Teknologi. (Reza/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Cara Pasang PP Guard Facebook, Jaga Keamanan Foto Profil

Cara Pasang PP Guard Facebook, Jaga Keamanan Foto Profil

Cara pasang PP Guard Facebook mungkin sedang Anda butuhkan saat ini. Facebook adalah salah satu media sosial terbesar di dunia, namun sayangnya, foto profil...
Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Tidak semua tokoh besar mendapat tempat dalam buku sejarah Indonesia. Beberapa nama tetap hidup melalui cerita lisan yang diwariskan turun-temurun. Sejarah Tumenggung Kopek adalah...
Nissan Micra EV 2025, Transformasi Ikonik ke Era Listrik

Nissan Micra EV 2025, Transformasi Ikonik ke Era Listrik

Nissan baru saja memperkenalkan generasi terbaru dari Nissan Micra EV 2025. Mobil Nissan terbaru tersebut kini bertransformasi menjadi kendaraan listrik sepenuhnya. Nissan Micra atau...
Pemandian Air Panas

Menikmati Wisata Pemandian Air Panas Cileungsing Sumedang Saat Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Obyek wisata Pemandian Air Panas Cileungsing di Cilangkap, Kecamatan Buahdua, Sumedang, Jawa Barat, kembali menarik ribuan wisatawan pada libur Lebaran 2025. Destinasi wisata ini...
Obyek Wisata Sepi Pengunjung

Obyek Wisata Sepi Pengunjung Saat Libur Lebaran, Wali Kota Banjar: Perlu Ada Perubahan

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi perihal sejumlah obyek wisata sepi pengunjung pada momen libur Lebaran 2025. Sudarsono mengatakan, Pemerintah Kota Banjar ke...
Ulefone Armor 30 Pro Rilis dengan Inovasi dan Fitur Canggih

Ulefone Armor 30 Pro Rilis dengan Inovasi dan Fitur Canggih

Ulefone baru saja merilis Armor 30 Pro, sebuah smartphone tangguh yang menggabungkan daya tahan luar biasa dengan teknologi terkini. Dirancang khusus untuk pengguna yang...