Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarBupati Bandung Instruksikan Kebutuhan Pengungsi Gempa Bumi di Kertasari Tercukupi

Bupati Bandung Instruksikan Kebutuhan Pengungsi Gempa Bumi di Kertasari Tercukupi

harapanrakyat.com – Bupati Bandung, Jawa Barat, Dadang Supriatna menginstruksikan seluruh jajarannya untuk memastikan kebutuhan para pengungsi gempa bumi Kertasari terpenuhi. Terutama untuk kebutuhan makanan, air minum, obat-obatan, selimut, hingga kebutuhan bayi dan perempuan.

Baca Juga : BMKG Catat 27 Gempa Bumi Susulan di Wilayah Kertasari Kabupaten Bandung

Dadang menegaskan, ia tidak ingin mendengar ada warga yang tidak kebagian makanan. Oleh karena itu, Dadang sengaja menginap bersama para pengungsi Kertasari untuk memastikan kebutuhan pengungsi gempa bumi ini terpenuhi.

“Saya sudah instruksikan kepada seluruh jajaran. Pastikan tidak ada pengungsi yang kekurangan makanan, air minum, obat-obatan, selimut, hingga kebutuhan bayi dan perempuan. Apalagi kita sudah menetapkan anggaran tanggap darurat,” ujar Dadang, Kamis (19/9/2024).

Setelah pada hari pertama fokus pada proses evakuasi masyarakat terdampak gempa bumi,Pemkab Bandung langsung menyiapkan dapur umum di setiap desa. Hal tersebut untuk menjamin pendistribusian bantuan kebutuhan pengungsi gempa bumi ini lebih merata. Bahkan, Dadang juga langsung menyaksikan proses penyiapan makanan untuk para pengungsi.

“Dapur umum ini akan membantu mempermudah pendistribusian kebutuhan makanan para pengungsi gempa bumi. Saya sudah membagi tim dan menyebarnya ke tiap desa. Jangan sampai ada warga yang tidak makan dan kebutuhan lainnya harus terpenuhi,” ungkapnya.

Baca Juga : Gempa Bumi Guncang Bandung Raya, Rumah Warga Alami Kerusakan

Sejak Rabu (18/9/2024) sore, lanjut Dadang, pihaknya mengambil langkah-langkah taktis guna mengantisipasi adanya warga yang tidak memperoleh bantuan terutama makanan. Terlebih, ketika itu belum tersedia dapur umum.

“Alhamdulillah, bantuan kebutuhan makanan untuk para korban gempa bumi di Kertasari dari kemarin tercukupi,” tuturnya.

Setelah Kebutuhan Pengungsi Gempa Bumi Tercukupi, Bupati Lakukan Hal Ini!

Selain itu, Dadang Supriatna juga meminta kepada seluruh jajarannya untuk melakukan assesment atau pendataan terhadap rumah warga dan bangunan lainnya yang terdampak gempa secara akurat.

Berdasarkan data pada Kamis (19/9/2024) siang, jumlah rumah dan bangunan yang rusak di enam desa Kecamatan Kertasari mencapai 5.413 unit.

Ia juga akan menerjunkan tim khusus yang terdiri dari tim Dinas PUPR, Disperkimtan, dan BNPB untuk melakukan verifikasi lapangan.

“Yang terpenting saat ini, kami utamakan agar kebutuhan pengungsi gempa bumi di Kertasari ini dapat terpenuhi. Jika assesment sudah beres, rumah warga dan bangunan yang rusak akan kami langsung perbaiki. Mohon bersabar,” katanya. (Ecep/R13/HR Online)

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

harapanrakyat.com,- SMK Negeri 3 Kota Banjar, Jawa Barat, mengaku telah berupaya untuk mencegah para pelajar terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pencegahan dan antisipasi tersebut sangatlah...
MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut

MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut, Hasilnya?

harapanrakyat.com,- Majelis Disiplin Profesi (MDP) Kedokteran selesai melakukan pemeriksaan terhadap oknum dokter yang terlibat dugaan kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil (bumil) di Garut,...
Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi di Jawa Timur

Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi

Alat musik Kempul merupakan warisan budaya kesenian tradisional Banyuwangi di Jawa Timur. Kempul sendiri masuk dalam kategori instrumen keras gamelan dan digantung seperti halnya...
Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Di tahun 2025 ini, Honda kembali menyapa para pencinta motor sport lewat penyegaran yang bikin penasaran. Honda CB150 Verza 2025 hadir dengan tampilan baru...
rapikan kabel udara

Ganggu Estetika dan Bahayakan Warga, Pemkot Bandung Rapikan Kabel Udara

harapanrakyat.com  - Sejak tahun 2022, Pemkot Bandung terus merapikan kabel udara sepanjang 123 kilometer. Pasalnya kabel udara yang semrawut dapat mengganggu estetika bahkan membahayakan...
Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Intip Spesifikasi Sharp Aquos R7s, Smartphone Premium Terbaru dengan Performa Handal dalam Genggaman

Sharp Aquos R7s berhasil menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta teknologi di tanah air beberapa waktu lalu. Meskipun kini telah bermunculan model dan merk...