Belakangan ini, dunia hiburan Tanah Air tengah diramaikan dengan perbincangan tentang status Rachel Vennya. Hal ini berkaitan dengan pengajuan laporan yang Azizah Salsha, istri pemain sepak bola Pratama Arhan. Ada kabar bahwa aktris yang juga seorang ibu dari dua anak ini terlibat dalam kasus yang sedang ditangani.
Baca Juga: Fakta Menarik 3 Calon Mantu Maia Estianty & Ahmad Dhani
Azizah telah melaporkan 12 akun media sosial ke Bareskrim Polri dengan tuduhan pencemaran nama baik dan berita bohong. Namun, kuasa hukum Azizah menjelaskan bahwa Rachel Vennya tidak termasuk dalam daftar nama yang Azizah laporkan. Fokus kasus ini adalah pada penyelidikan terhadap akun-akun media sosial yang bersangkutan.
Status Rachel Vennya Terkait Laporan Kasus Azizah Salsha
Kuasa hukum Azizah Salsha, Ega Marthadinata, memberikan penjelasan mengenai kasus dugaan pencemaran nama baik yang kliennya laporkan ke Bareskrim Polri. Ega menegaskan bahwa pihaknya tidak berniat melibatkan Rachel Vennya dalam kasus tersebut.
Ega menambahkan bahwa saat ini fokus pihaknya adalah pada proses penyelidikan dan penyidikan yang dilakukan oleh tim Bareskrim Polri.
“Tidak ada (Rachel Vennya) hanya di 12 akun itu,” ungkap Ega Marthadinata di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis (5/9/2024).
Lebih lanjut, pihak Bareskrim Polri saat ini telah memeriksa dua dari 12 akun yang Azizah Salsha laporkan. Informasi ini Ega Marthadinata sampaikan dalam sebuah wawancara.
“Artinya sudah kalau kemarin kan akun yang kita laporkan, sekarang sudah mengarah ke personal dari dua orang kemudian di hari selanjutnya nanti akan ada beberapa orang lagi yang akan dipanggil dari laporan kita,” imbuh Ega.
Sebelumnya, Rachel Vennya melalui akun Instagram-nya mengungkapkan dugaan bahwa Azizah Salsha telah berselingkuh dengan mantan kekasihnya, Salim Nauderer.
Dalam percakapan yang beredar, Rachel mengaku mengetahui isu perselingkuhan tersebut dari suami Azizah, pesepakbola Pratama Arhan.
Keterangan ini memicu berbagai tuduhan yang tertuju kepada Azizah Salsha, yang akrab dengan sapaan Zize.
Laporan Azizah Salsa
Azizah Salsha melaporkan sejumlah akun media sosial ke Bareskrim Polri terkait penyebaran hoax. Laporan Zize tentu mengundang penasaran publik terkait status Rachel Vennya.
Baca Juga: Lolly Klarifikasi Soal Isu Kehamilannya: Itu Semua Fitnah
Dalam laporan tersebut, selebgram Azizah meminta agar akun-akun yang menyebarkan fitnah mendapatkan sanksi sesuai Pasal 25 Ayat 4 Juncto Pasal 27A UU RI Nomor 1 Tahun 2024.
Pasal tersebut berkaitan dengan perubahan kedua UU RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE), serta Pasal 310 dan Pasal 311 KUHP.
Laporan tersebut diterima oleh Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri dengan nomor LP STTL/292/VIII/2024/BARESKRIM.
Kasus Azizah Salsha yang Melibatkan Rachel Vennya
Putusnya hubungan asmara antara Rachel Vennya dan Salim Nauderer tengah menjadi topik hangat di publik belum lama ini. Isu yang beredar menyebutkan bahwa berakhirnya hubungan mereka terkait dengan dugaan perselingkuhan yang Zize lakukan.
Nama Azizah Salsha mulai menjadi sorotan, karena muncul dugaan Zizelah yang menjadi penyebab kandasnya hubungan Rachel. Kabar perselingkuhan ini mencuat setelah Rachel menulis komentar dengan emotikon ular pada salah satu unggahan Azizah, meskipun komentar tersebut segera Rachel hapus.
Kabar perselingkuhan Azizah Salsha dengan Salim Nauderer mulai mencuat ke publik setelah beredarnya percakapan antara Rachel Vennya dan salah satu warganet. Dalam percakapan tersebut, Rachel mengklarifikasi bahwa berita tersebut bukanlah gimmick dari perilisan parfum milik suami Azizah, Pratama Arhan.
Ironisnya, Rachel juga mengungkapkan bahwa Arhan menghubunginya secara terus-menerus sejak malam, sebelum berita tentang berakhirnya hubungan Rachel dengan Salim terungkap ke publik.
Karena rumor semakin memanas, Zize melayangkan laporan kepada Bareskrim untuk menindaklanjuti akun-akun penyebar hoax. Hal ini mengisyaratkan dugaan perselingkuhan Azizah dan Salim tidak benar.
Baca Juga: Suaranya Membius GBK, Penyanyi Lyodra Ginting Bersyukur Dapat Berkat Paus Fransiskus
Lantaran hal itu, status Rachel Vecha jadi perbincangan. Namun, kuasa hukum Zize menegaskan bahwa Rachel Vennya tidak termasuk dalam daftar nama yang Azizah aporkan dalam kasus tersebut. Fokus laporan ini adalah pada penyelidikan dan penyidikan terhadap akun-akun media sosial yang terlibat. (R10/HR-Online)