Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruAnna Sawai Jadi Aktris Asia Pertama Bawa Pulang Piala Emmy untuk Serial...

Anna Sawai Jadi Aktris Asia Pertama Bawa Pulang Piala Emmy untuk Serial Shogun

Anna Sawai menjadi aktris Asia pertama yang membawa pulang Piala Emmy kategori Best Lead Actress in a Drama Series. Perannya dalam serial Shogun itu berhasil mencetak sejarah.

Baca Juga: Anime Kagurabachi dan Girl Meets Rock! Raih Penghargaan Tertinggi di Next Manga Awards 2024

Pada Minggu (15/9/2024) waktu setempat menjadi saksi bisu Sawai ketika memenangkan penghargaan aktris perempuan terbaik di panggung Primetime Emmy Awards ke-76 di Peacock Theatre, Los Angeles.

Dalam kategori Best Lead Actress, ia berhasil mengalahkan nominator Carrie Coon, Imelda Staunton, Jennifer Aniston, Maya Erskine, dan Reese Witherspoon.

Bawa Piala Emmy, Anna Sawai Raih Best Lead Actres

Anna Sawai menjadi aktris Asia pertama yang memenangkan Best Lead Actres pada ajang penghargaan Emmy, sekaligus merupakan nominator aktris Asia kedua.

Sebelumnya, aktris Sandra Oh yang memiliki darah Korea Selatan, beberapa kali masuk dalam nominasi aktris perempuan terbaik untuk serial Killing Eve.

“Terima kasih banyak Academy yang memenangkan saya. Terima kasih juga semua orang yang sudah mendukung saya selama ini. Mereka semua sudah membuka pintu untuk orang seperti saya. Aku mencintaimu ibu karena berkat Anda, saya bisa memerankan Toda Mariko,” demikian pidato menyentuh Anna Sawai.

Baca Juga: Aktor Keanu Reeves Resmi Kembali Perankan John Constantine dalam Film Constantine 2

Aktris asal Jepang itu berharap ke depannya banyak orang seperti dia yang meraih kesuksesan dan prestasi cemerlang.

Serial Shogun Menang Besar

Selain Anna Sawai yang berhasil membawa pulang penghargaan Best Lead Actress, lawan mainnya Hiroyuki Sanada juga berhasil meraih penghargaan Best Lead Actor in a Drama Series.

Berkat perannya sebagai Lord Yoshii Toranaga, penghargaan ini menjadikannya aktor Asia kedua setelah Lee Jung-jae dalam serial Squid Game pada tahun 2022 lalu.

Tahun 2024 memang menjadi tahun serial Shogun. Prestasi dan pujian pun tidak pernah berkurang sama sekali.

Dalam Piala Emmy 2024 ini, Shogun mendapat total 25 nominasi dan menjadikannya sebagai nominasi terbanyak tahun ini. Alhasil, serial Shogun membawa pulang 18 piala Emmy.

Baca Juga: Sinopsis Film Roman Peony, Kisah Cinta Segitiga di Jepang

Serial ini berasal dari novel James Clavell yang berjudul sama. Berkisah tentang Toda Mariko (Anna Sawai), perempuan keturunan bangsawan yang berperan penting dalam perang saudara di Jepang. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...