Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita NasionalAncaman Gempa Megathrust di Indonesia, Apa Kata Peneliti BRIN?

Ancaman Gempa Megathrust di Indonesia, Apa Kata Peneliti BRIN?

Indonesia berada di zona rawan gempa, terutama karena keberadaan 15 segmen megathrust. Segmen ini, tersebar dari pesisir barat Sumatera hingga ke wilayah utara Papua.

Terkait megathrust di Indonesia, Nuraini Rahma Hanifa, peneliti di Pusat Riset Kebencanaan Geologi, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menjelaskan, ada potensi gempa besar dengan magnitudo hingga 9 yang dapat terjadi di sepanjang segmen ini.

Dalam sebuah diskusi daring di Jakarta, Senin (2/9/2024), Rahma menjelaskan megathrust adalah gempa dengan karakteristik khusus yang memiliki siklus berulang.

“Kita punya sejarah gempa megathrust di Aceh pada tahun 2004 dan peristiwa serupa bisa terulang di masa depan,” ungkap Rahma.

Baca Juga: Pengertian Gempa Megathrust dan Potensinya di Indonesia

Beberapa segmen megathrust yang paling berpotensi menghasilkan gempa besar di antaranya adalah segmen Aceh-Andaman dengan potensi magnitudo maksimum (Mmax) 9,2. Kemudian, segmen Nias-Simeulue dengan potensi 8,9 Mmax, dan segmen Bali dengan potensi 9,0 Mmax. Selain itu, segmen-segmen lainnya juga memiliki potensi gempa dengan magnitudo di atas 7, yang dapat berdampak signifikan.

Pulau Jawa Memiliki Risiko Terbesar Ancaman Gempa Megathrust di Indonesia

Rahma menyoroti risiko terbesar gempa megathrust di Indonesia tidak hanya akibat kekuatan gempa. Tetapi juga, oleh jumlah penduduk yang tinggal di daerah tersebut.

“Pulau Jawa, dengan kepadatan penduduknya yang tinggi, berpotensi menjadi wilayah dengan risiko terbesar jika terjadi gempa megathrust,” jelas Rahma.

Meskipun megathrust bukanlah bencana yang bisa dihindari, melainkan fenomena alam yang pasti terjadi karena dinamika bumi, Rahma mengingatkan pentingnya kesiapsiagaan masyarakat. “Seluruh masyarakat Indonesia, termasuk para pemangku kepentingan, harus memperkuat upaya mitigasi untuk menghadapi potensi gempa ini,” tegasnya.

Dalam menghadapi ancaman gempa megathrust, adaptasi dan antisipasi menjadi kunci utama dalam menyelamatkan nyawa dan mengurangi dampak bencana alam ini. Kesadaran akan potensi gempa yang ada dan upaya mitigasi yang tepat dapat menjadi langkah penting dalam melindungi masyarakat dari ancaman gempa besar di masa depan.

Baca Juga: BMKG: Pantai Cipatujah Tasikmalaya Berpotensi Terkena Dampak Gempa 8,7 SR

Jadi, meskipun Indonesia memiliki potensi gempa megathrust yang signifikan, upaya mitigasi dan kesiapsiagaan masyarakat dapat membantu meminimalkan dampak yang ditimbulkan. Pulau Jawa, dengan tingkat kepadatan penduduk yang tinggi, menjadi salah satu wilayah yang paling berisiko. Sehingga, perlu mendapat perhatian khusus dalam upaya mitigasi bencana. (Feri Kartono/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...