Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita Banjar4 Pasangan Calon Resmi Bertarung di Pilkada Kota Banjar

4 Pasangan Calon Resmi Bertarung di Pilkada Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar, Jawa Barat, menetapkan 4 pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar yang akan berkontestasi di Pilkada 2024.

Keempat pasangan calon tersebut sebelumnya telah mendaftar ke KPU Kota Banjar dan dinyatakan telah memenuhi persyaratan administrasi.

Baca Juga: Tanggapi Hasil Survei Terbaru Pilkada Kota Banjar, Dani Danial Muhklis: Kita Gas Geber Kekuatan

Ketua KPU Kota Banjar, Muhammad Mukhlis, mengatakan, berdasarkan hasil rapat pleno tertutup pihaknya menetapkan 4 bakal pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar menjadi pasangan calon.

Penetapan tersebut setelah sebelumnya dilakukan proses verifikasi administrasi dan verifikasi faktual oleh tim verifikator KPU Kota Banjar.

Saat ini, keempat pasangan calon tinggal bisa mengikuti tahap selanjutnya yaitu proses pengundian nomor urut. Pengundian tersebut akan berlangsung pada Senin (23/9/2024) di Gedung Graha Banjar Idaman (GBI).

“Setelah kami melakukan verifikasi administrasi dan faktual 4 paslon tersebut semuanya dinyatakan lolos. Keempat paslon bisa mengikuti tahap selanjutnya,” kata Mukhlis kepada wartawan, (23/9/2023).

Lanjutnya menyebut, kelengkapan administrasi empat pasangan calon juga sudah sesuai aturan. Termasuk adanya surat pengunduran diri bagi calon yang berstatus anggota DPRD Kota Banjar.

“Untuk calon berstatus DPRD terpilih sudah memberikan surat pemberitahuan dari parpol dan sesuai aturan bisa mengikuti tahap selanjutnya,” katanya.

Keempat pasangan calon yang telah ditetapkan oleh KPU Kota Banjar dan akan berkontestasi di Pilkada 2024 yaitu pasangan Akhmad Dimyati-Alam Mbah Dukun. Paslon ini maju sebagai pasangan calon dari jalur perseorangan.

Baca Juga: Hasil Survei, Elektabilitas Dedi Mulyadi-Erwan Unggul di Kota Banjar Capai 87 Persen

Kemudian pasangan calon Sudarsono-Supriana yang diusung oleh partai Golkar dan PKB. Paslon ini juga didukung partai non parlemen di antaranya Partai Gelora, PSI, dan Partai Umat.

Pasangan Nana Suryana-Mujamil diusung oleh PDI Perjuangan, PPP dan Perindo. Terakhir, pasangan Bambang Hidayah-Dani Danial Mukhlis diusung oleh Partai Gerindra, Hanura, PKS, PAN, Demokrat dan Nasdem. (Muhlisin/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...
Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

harapanrakyat.com,- Setelah menetapkan MSF, oknum dokter kandungan terduga pelaku pelecehan seksual menjadi tersangka, Polres Garut, Jawa Barat, akhirnya dihadirkan ke awak media, Kamis (17/4/2025)....
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....
Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Banyak orang mengira laptop lokal cuma cocok buat kerja ringan. Tapi ternyata ada kejutan baru. Ada satu brand lokal yang mulai unjuk gigi secara...
Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

harapanrakyat.com,- SMK Negeri 3 Kota Banjar, Jawa Barat, mengaku telah berupaya untuk mencegah para pelajar terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pencegahan dan antisipasi tersebut sangatlah...
MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut

MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut, Hasilnya?

harapanrakyat.com,- Majelis Disiplin Profesi (MDP) Kedokteran selesai melakukan pemeriksaan terhadap oknum dokter yang terlibat dugaan kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil (bumil) di Garut,...