Minggu, Maret 23, 2025
BerandaBerita JabarSyukuran Hari Pengayoman 2024, Kemenkumham Jabar Komitmen Perkuat Integritas Tingkatkan Pelayanan Publik

Syukuran Hari Pengayoman 2024, Kemenkumham Jabar Komitmen Perkuat Integritas Tingkatkan Pelayanan Publik

harapanrakyat.com,- Kemenkumham Jabar mengadakan syukuran dalam rangka memperingati Hari Pengayoman yang jatuh pada Senin 19 Agustus 2024, bertempat di Aula Kanwil Kemenkumham Jabar. Jl. Jakarta No 27 Lt.II Bandung.

Acara ini dihadiri oleh Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Jabar Kepala Kantor Wilayah Masjuno, Kepala Divisi Administrasi Itun Wardatul Hamro, Kepala Divisi Pemasyarakatan Robianto.

Kemudian tampak hadir Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Andi Taletting Langi, Ketua Ombudsman Perwakilan Jawa Barat Dan Satriana, Kepala Unit Pelaksana Teknis se-Bandung Raya, MKNW Jawa Barat, MPDN Jawa Barat. Dharma Wanita Persatuan Bandung Raya, Pinisepuh Pengayoman dan seluruh pegawai Kanwil Kemenkumham Jabar, Mitra Kerja, serta stakeholder terkait.

Baca juga: Meriahnya Lomba Agustusan Pegawai Kemenkumham Jabar Sambut Hari Kemerdekaan

Syukuran hari pengayoman 2024 mengusung tema “Kemenkumham Mengabdi untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045”.

“Tema tersebut diharapkan bisa meningkatkan kinerja kita. Setiap pekerjaan yang kita lakukan bukan sekedar slogan tetapi merupakan komitmen yang diimplementasikan pada setiap tindakan,” ungkap Kakanwil Kemenkumham Jabar Masjuno.

Lanjutnya, Hari Pengayoman 2024 ini menandai sebuah era baru dalam perjalanan. Dimana semangat pengayoman menjadi pusat dari dedikasi untuk selalu hadir, semakin dipercaya dan berkualitas dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Janganlah kita berorientasi pada kompetitor, kita harus tetap berfokus kepada siapa konsumen yang kita layani. Kita dituntut untuk selalu adaptif dan kolaboratif demi menjaga marwah Kemenkumham seperti yang pernah Menkumham R.I sampaikan bahwa di Era Modern sekarang Kemenkumham harus mengambil peran strategis,” jelasnya.

Masjuno mengajak kepada jajarannya untuk merenungkan kembali atas jasa dan pengorbanan para Founding Father dalam memberikan yang terbaik kepada masyarakat.

Acara diisi dengan berbagai kegiatan, seperti penyerahan penghargaan kepada pegawai berprestasi yang menjuarai lomba menghias ruangan, lomba peragaan busana serta pemotongan tumpeng oleh Kepala Kantor Wilayah bersama Pimpinan Tinggi Pratama. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Cara Mengaktifkan Mode Pengembang di HP Android

Cara Mengaktifkan Mode Pengembang di HP Android

Pernahkah Anda merasa pengaturan di HP Android terlalu terbatas? Sebenarnya, ada satu fitur tersembunyi yang bisa memberikan akses lebih dalam ke sistem, yaitu mode...
Komunitas Sepeda DBL

Cara Unik Komunitas Sepeda DBL Rayakan Anniversary di Ciamis

harapanrakyat.com,- Komunitas sepeda Dulur Beda Lembur (DBL) dari seluruh daerah di Jawa Barat berkumpul di Kabupaten Ciamis. Mereka merayakan anniversary ke-11 dengan buka bersama...
Mengulas Sejarah Tahu Gejrot Khas Cirebon, Jajanan Favorit Semua Kalangan

Mengulas Sejarah Tahu Gejrot Khas Cirebon, Jajanan Favorit Semua Kalangan

Sejarah tahu gejrot menarik untuk menjadi pokok bahasan. Hal tersebut mengingat makanan khas satu ini memiliki cita rasa yang menggugah selera dan nilai historis...
Vivo V50 Lite 4G, HP dengan Baterai Besar dan Fitur Canggih

Vivo V50 Lite 4G, HP dengan Baterai Besar dan Fitur Canggih

Vivo, produsen smartphone asal China, baru-baru ini meluncurkan Vivo V50 Lite 4G di pasar Turkiye. Sebagai pelengkap dari Vivo V50 yang telah rilis di...
Cara Swipe Text di iPhone, Tingkatkan Kecepatan Mengetik

Cara Swipe Text di iPhone, Tingkatkan Kecepatan Mengetik

Pengguna bisa coba cara swipe text di iPhone. Istilah tersebut juga terkenal dengan swipe keyboard yang bernama QuickPath. Saat melakukan hal tersebut, pengguna iPhone...
Cara Setting Kamera Xiaomi Agar Jernih untuk Hasil Foto Maksimal

Cara Setting Kamera Xiaomi Agar Jernih untuk Hasil Foto Maksimal

Xiaomi terkenal dengan ponsel pintar yang menawarkan berbagai fitur kamera HP canggih. Namun, banyak pengguna yang tidak mengetahui cara setting kamera Xiaomi agar jernih...