Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Glenn Fredly the Movie, Tayang 29 Agustus di Netflix

Sinopsis Glenn Fredly the Movie, Tayang 29 Agustus di Netflix

Sinopsis Glenn Fredly the Movie sangat menarik. Film satu ini mengangkat kisah kehidupan artis terkenal Indonesia, Glenn Fredly. Sangat disayangkan jika Anda melewatkan film Indonesia satu ini.

Baca Juga: Sinopsis Cinta dalam Ikhlas, Film Religi Adaptasi Novel Bestseller

Untuk yang gemar dengan film drama, maka ini jadi pilihan yang tepat. Film ini akan segera tayang di platform OTT Netflix.

Sinopsis Glenn Fredly the Movie dan Pelajaran Hidup yang Bisa Diambil

Menyaksikan film Indonesia memang jadi keharusan. Sudah sepantasnya sebagai warga negara Indonesia kita mendukung karya anak bangsa.

Banyak juga film lokal yang sangat berkualitas. Kalau film satu ini merupakan garapan sutradara kondang Indonesia, Lukman Sardi.

Time International Films, Aditra Pictures dan Damn! Love Indonesia Movies menjadi pihak produksi film. Selain itu, Raditya bertanggung jawab sebagai penulis naskah.

Dengan genre drama, film ini membawa banyak nilai kehidupan yang bisa menjadi pelajaran para penonton. Durasinya sendiri 109 menit penonton tidak akan merasa bosan selama menyaksikannya.

Sang sutradara Lukman Sardi menjelaskan tujuan utama dari film ini adalah untuk menyampaikan cerita yang tidak hanya menghibur. Namun, cerita yang diangkat di dalam film ini juga menyentuh dan memberikan inspirasi kepada para penonton.

Perjalanan Awal Karir Glenn Fredly

Sinopsis Glenn Fredly the Movie tentu saja mengisahkan kehidupan sang penyanyi. Ia merupakan penyanyi super kondang di Indonesia.

Rasanya hampir semua anak 90-an dan awal 2000-an mengenal karya-karya Glenn. Itulah kenapa, film ini hadir untuk memperlihatkan sosok Glenn Fredly sebenarnya.

Penonton akan menyaksikan kisah dari puncak kesuksesan hingga momen-momen penting dalam sejarah sang artis dari film ini. Kisahnya bermula pada periode awal tahun 2000-an.

Pada saat itu, namanya mulai berkembang dengan lagu bertajuk “Januari”. Lagu tersebut berhasil merajai tangga musik Indonesia dan membuat namanya melambung tinggi.

Karena popularitasnya tersebut, ia menyadari bahwa keberhasilan membawa tanggung jawab untuk mengusung perubahan positif bagi masyarakat. Film ini mengambil latar konflik di Ambon pada tahun 1999.

Konflik Pribadi

Dalam sinopsis Glenn Fredly the Movie juga akan diangkat konflik pribadinya. Salah satunya adalah konflik bersama sang Ayah.

Pasalnya, Glenn dan sang ayah memiliki hubungan yang renggang. Hal itu terjadi akibat konflik yang berkepanjangan di antara keduanya.

Dalam beberapa cuplikan terlihat bahwa Glenn enggan disamakan seperti ayahnya. Akan tetapi, di momen lainnya ia kembali teringat bahwa kemampuan bernyanyinya tidak lepas dari sang ayah.

Baca Juga: Sinopsis Mothernet, Film Keluarga Dibintangi Dian Sastro

Selain itu, film ini juga membahas bagaimana Ambon menjadi kota musik dunia. Glenn menjadi salah satu tokoh utama karena kontribusinya dalam dunia musik.

Secara garis besar, film ini memperlihatkan kehidupan dan aspek penting di dalamnya, seperti keluarga dan pertemanan. Tidak heran jika banyak yang sudah tidak sabar menantikan penayangan film ini.

Daftar Pemeran

Berikut ini daftar pemeran sinopsis Glenn Fredly the Movie yang bertabur dengan bintang papan atas Indonesia:

  • Marthino Lio – Glenn Fredly
  • Zulfa Maharani – Mutia Ayu
  • Sonia Alyssa – Dewi Sandra
  • Bucek Depp – Hengky David Latuihamallo
  • Ruth Sahanaya – Linda Mirna Siahaya-Latuihamallo
  • Sahira Anjani – Uci
  • Winky Wiryawan – Felix
  • Gilbert Pattiruhu – Pastor Jack Manuputty
  • Aufa Assagaf – Frans Sulilatu
  • Alyssa Abidin – Riafinola Ifani Sari
  • Piet Pagau – Pastor
  • Almanzo Konoralma – John Wattimena
  • Elkie Kwee – Jan Djuhana
  • Pedro Tomasouw – Hengki’s Father
  • Helmy Wilson – Alwy
  • Juan Hendry – Othe
  • Chanceline Ebel – Hedlin
  • Kaçamelyv Prakaça – Febri

Film ini memang mengangkat kisah kehidupan seorang tokoh penyanyi legendaris Indonesia. Namun, penonton tidak akan merasa bosan selama film berlangsung.

Setiap menit film akan membawa para penonton ke dalam suasana baru. Melalui film ini, penggemar dan masyarakat Indonesia mengetahui perjuangan panjang dari sang penyanyi hingga akhir hayatnya.

Kematian Glenn Fredly memang cukup mengejutkan masyarakat Indonesia pada saat itu. Hal tersebut lantaran usianya yang masih tergolong muda, yakni 44 tahun akibat meningitis.

Kepergiannya meninggalkan duka terhadap teman, keluarga dan para penggemar. Perilisan film ini akan menjadi bentuk apresiasi terhadap karya-karya sang penyanyi semasa hidupnya.

Baca Juga: Sinopsis Home Sweet Loan, Adaptasi Novel Karya Almira Bastari

Untuk yang penasaran dengan kelanjutan sinopsis Glenn Fredly the Movie, maka bisa menyaksikannya di Netflix. Film akan rilis di Netflix pada 29 Agustus 2024 mendatang. Jangan sampai melewatkan keseruan film ini. (R10/HR-Online)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...