Profil Cut Intan Nabila belakangan ini ramai jadi sorotan. Cut Intan Nabila merupakan perempuan asal Aceh yang menekuni dunia atletik pada cabang olahraga anggar. Namun, belum lama ini Intan Nabila menjadi sorotan publik.
Baca Juga: Profil Jelita Jeje, Istri Pejabat yang Viral Akibat Bela Erina Gudono
Hal tersebut karena ia menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Kasus ini cukup menghebohkan karena Nabila mengunggah bukti video KDRT suaminya di instagram pribadinya. Sehingga kini masyarakat banyak yang penasaran dengan biodata Cut Intan Nabila akibat munculnya kasus tersebut.
Profil Cut Intan Nabila Secara Lengkap
Intan dengan nama lengkap Cut Intan Nabila, lahir pada 23 Maret 2001 silam. Perempuan asal Aceh ini terkenal sebagai selebgram inspiratif.
Melalui akun-akun media sosialnya, seperti Instagram dan TikTok, Intan membagikan konten-konten berkualitas mengenai tips kecantikan dan gaya hidup. Beragam konten tersebut telah menarik perhatian banyak pengikut.
Perjalanan Hidup Cut Intan Nabila
Cut Intan Nabila telah menekuni olahraga anggar sejak masih di bangku SMA. Pada tahun 2018, saat berusia 17 tahun, Intan berpartisipasi dalam kejuaraan nasional anggar yang diadakan di Gelora Bung Karno. Dalam profilnya, pada tahun 2019, Cut Intan Nabila memutuskan untuk menikah muda dengan Armor Toreador.
Armor merupakan seorang founder dan CEO PT Bisnis Cukur Nusantara. Perusahaan tersebut mengelola bisnis barbershop dan sekolah cukur negeri. Setelah menikah, Cut Intan Nabila masih sering berlatih anggar dan mengikuti beberapa kejuaraan.
Pada tahun 2020, Cut Intan Nabila melahirkan anak pertamanya dari pernikahannya dengan Armor Toreador. Setelah melahirkan, Intan memilih untuk pensiun dari dunia atletik dan fokus menjadi ibu rumah tangga.
Pada tahun 2021, Intan melahirkan anak kedua yang berjenis kelamin perempuan. Hingga tahun 2024, Cut Intan Nabila telah memiliki tiga orang anak bersama Armor.
Setelah menikah dengan Armor, Cut Intan Nabila memulai kariernya sebagai selebgram. Selain prestasinya, banyak yang menganggap bahwa paras cantiknya mirip dengan Shireen Sungkar. Karena penampilannya yang menarik, Intan sering menerima tawaran endorsement dan promosi untuk berbagai produk kecantikan serta produk lainnya.
Kasus KDRT yang Menghebohkan Publik
Profil Cut Intan Nabila kian populer. Kini Cut Intan Nabila menjadi seorang selebgram yang memiliki 1,6 juta pengikut.
Kasus yang menimpanya ini menjadi perbincangan banyak netizen karena kelakuan suaminya, Armor Toreador yang sangat tidak manusiawi. Intan Nabila mengunggah sebuah video rekaman CCTV rumahnya di akun instagram pribadinya pada Selasa, 13 Agustus 2024.
Baca Juga: Profil Ria Andrews, Sambut Anak Laki-lakinya bersama Stefan William
Video berdurasi 53 detik tersebut menunjukkan perilaku Armor yang melakukan kekerasan kepada Nabila sampai anaknya yang masih bayi juga ikut terkena sasaran. Awal mulanya, Armor terlihat sedang memainkan ponselnya.
Kemudian Nabila melihat ponsel Armor, dan membuat Armor tersulut amarahnya. Mereka sempat berdebat adu mulut beberapa saat hingga Armor mengeluarkan kata-kata kasar dan akhirnya meluapkan emosinya kepada Intan.
Armor menganiaya Cut Intan Nabila hingga tidak berdaya di atas tempat tidurnya. Terlihat bayi mereka yang juga terkena tendangan Armor hingga berada di ujung tempat tidur.
Sontak video tersebut penuh dengan komentar cacian warganet, artis, dan para influencer. Hingga saat ini, unggahan video di akun @cut.intannabila tersebut masih viral dan mencapai 1,4 juta komentar yang berisi kemurkaan publik.
Curahan Hati Cut Intan Nabila
Cut Intan Nabila mengungkapkan isi hatinya melalui caption di unggahan video tersebut. Pasalnya, perilaku kekerasan suaminya ini sudah terjadi sejak 5 tahun yang lalu dan Intan mengumpulkan puluhan bukti berupa video.
Tidak hanya itu, Intan mengungkap perselingkuhan Armor dengan banyak wanita selama kehidupan rumah tangga mereka. Intan serta pihak keluarga akhirnya melaporkan kasus ini ke polisi.
Polisi berhasil mengamankan Armor yang sedang berusaha melarikan diri. Hingga akhirnya Armor ditetapkan sebagai tersangka kasus KDRT terhadap istrinya.
Baca Juga: Profil Pratama Arhan, Banjir Dukungan Usai Isu Dikhianati Azizah
Profil Cut Intan Nabila sebagai atlet muda anggar memberikan inspirasi bagi masyarakat Indonesia. Terlepas dari prestasinya, kasus KDRT yang Intan alami membuat banyaknya masyarakat yang murka dengan suami Intan, bahkan tidak sedikit pula yang memberikan ancaman dan hinaan. Masyarakat menilai bahwa perilaku penganiayaan oleh Armor Toreador ini sudah sangat parah karena dilakukan secara terang-terangan di hadapan anaknya. (R10/HR-Online)