Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong atau STY, bertemu dengan Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, untuk membahas masa depan sepak bola Indonesia. Pertemuan berlangsung di kantor PSSI, Jakarta, pada Rabu (14/8/2024).
Selain Shin Tae-yong dan Erick Thohir, beberapa pejabat tinggi PSSI serta staf pelatih Timnas Indonesia yang juga turut hadir dalam pertemuan tersebut.
Dalam perbincangan kemarin, STY menekankan pentingnya sinergi antara pelatih, pemain, dan pengurus PSSI untuk mencapai tujuan bersama.
“Kita harus kompak dan saling merangkul untuk memajukan sepak bola Indonesia,” ucap Shin Tae-yong, Rabu (14/8/2024).
Momen seperti ini sangat dinantikan oleh para penggemar sepak bola Indonesia. Mengingat Shin Tae-yong, baru saja kembali dari masa pemulihan pascaoperasi di Korea Selatan.
Pada pertemuan Ketum PSSI dan STY tersebut, membahas persiapan Timnas Indonesia dalam menghadapi berbagai kompetisi. Termasuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Piala AFF 2024, dan SEA Games 2025.
Baca Juga: Bungkam Vietnam di Piala AFF U-16, Erick Thohir: Jangan Besar Kepala
Sementara itu, Erick Thohir menegaskan, bahwa dukungan penuh dari PSSI sangat penting untuk kesuksesan Timnas Indonesia.
“Alhamdulillah pertemuan kita berjalan lancar. Kita (PSSI) harus memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia dan terus mewujudkan sepak bola lebih maju,” kata Erick Thohir.
Kesepakatan Ketum PSSI dan STY
Shin Tae-yong dan Erick Thohir sepakat, untuk meningkatkan kualitas pelatihan dan fasilitas bagi para pemain Timnas Indonesia.
Mereka juga membahas pentingnya program pengembangan pemain muda, untuk memastikan regenerasi yang berkelanjutan.
“Saat ini, kita harus fokus untuk menggali potensi anak-anak muda. Selain itu juga, memastikan adanya program jangka panjang, guna mengembangkan generasi-generasi mendatang,” jelasnya.
Timnas Indonesia sendiri akan segera menghadapi Arab Saudi pada awal September, dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Kemudian, Indonesia akan menjamu Timnas Australia di markas sendiri.
Baca Juga: Undian Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia, Indonesia Masuk Grup Neraka, Erick: Kita Kasih Kejutan
Selain Arab Saudi dan Australia, Indonesia juga akan menghadapi China, Bahrain, dan Jepang, dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Persaingan di Grup C dipastikan akan sangat ketat. Selain itu, persiapan untuk Piala AFF 2024 dan SEA Games 2025 juga menjadi fokus utama.
Timnas Indonesia U-22 akan dipersiapkan dengan baik, untuk menghadapi kedua ajang tersebut.
“Kita harus optimis, harus mengerahkan segala kemampuan untuk sepak bola kita,” kata Ketum PSSI saat melakukan pertemuan dengan STY. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)