Ada hal yang menarik dalam pertandingan pekan ketiga Liga 1 2024/2025 yang mempertemukan Malut United melawan Persik Kediri. Dalam laga yang berlangsung Minggu, 25 Agustus 2024, di Stadion Brawijaya Kota Kediri itu, para pemain Malut United kompak mengenakan pita hitam di lengan kiri mereka. Ada apa sebenarnya?
Pita hitam yang mereka kenakan itu, sebenarnya merupakan bentuk solidaritas atas tragedi banjir bandang yang terjadi di Ternate.
Baca Juga: Rashid Bertekad Hapus Catatan Rekor Buruk Persebaya di Liga 1
Pasalnya, pada saat bersamaan telah terjadi tragedi banjir bandang di Kelurahan Rua, Kecamatan Pulau Ternate, Provinsi Maluku Utara, Minggu (25/8/2024) pagi.
Kejadian tersebut menelan korban jiwa dengan laporan sejumlah orang meninggal dunia. Sementara lainnya mengalami luka-luka, dan banyak bangunan yang mengalami kerusakan dengan tingkat parah.
Kata Pelatih Malut United terkait Pemainnya Kompak Kenakan Pita Hitam
Pelatih Malut United Imran Nahumarury menjelaskan, bahwa penggunaan pita hitam dalam pertandingan tersebut, merupakan bentuk rasa prihatin mereka atas tragedi tersebut.
Mantan pelatih PSIS Semarang menyampaikan kabar dari Ternate, bahwa telah terjadi banjir bandang pada dini hari. Beberapa warga mengalami kehilangan anggota keluarga, dengan korban jiwa dan luka-luka.
Ia menyebut, bahwa kabar tragedi tersebut menjadi motivasi tersendiri bagi para pemain sebagai klub kebanggaan warga Maluku.
“Sepak bola adalah kebanggaan bagi saudara-saudara kami di Maluku Utara. Tentu saja, musibah itu menjadi dorongan besar bagi kami untuk tampil baik hari ini. Namun, kami mohon maaf karena hanya berhasil meraih satu poin,” katanya, usai laga.
“Tim kami sangat bersemangat untuk memberikan yang terbaik bagi saudara-saudara di Rua. Meskipun hasilnya seri, tambahan satu poin dari Kediri kami dedikasikan untuk mereka,” imbuhnya.
Baca Juga: Main Gacor 90 Menit, Asnawi Bawa Port FC ke Puncak Klasemen Liga Thailand
Hasil imbang ini, membawa Malut United memperbaiki posisi mereka ke peringkat 10 klasemen sementara Liga 1 2024/2025, dengan perolehan tiga poin.
Ini merupakan hasil imbang ketiga kalinya yang diperoleh Malut United selama bergulirnya Liga 1 secara beruntun. Mereka akan menghadapi Semen Padang pada 12 September 2024 mendatang.
Para pemain Malut United mengenakan pita hitam, selain bentuk prihatin juga menghormati korban banjir di Kecamatan Pulau Ternate. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)