Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruLady Gaga dan Bruno Mars Rilis Lagu Terbaru Die With a Smile

Lady Gaga dan Bruno Mars Rilis Lagu Terbaru Die With a Smile

Dunia musik baru-baru ini dikejutkan dengan kolaborasi yang sangat dinanti-nantikan antara dua megabintang, Lady Gaga dan Bruno Mars. Single terbaru mereka yang berjudul Die With a Smile akhirnya resmi dirilis pada Kamis malam, 15 Agustus 2024 lalu.

Baca Juga: Chelsea JKT48 Ngaku Mengulik Musik Sendiri, Warganet Bingung Mengenai Hak Cipta

Lagu tersebut merupakan sebuah balada soul yang mengingatkan pada proyek Soul Sonic milik Mars yang diluncurkan pada tahun 2021 silam.

Die With a Smile menyuguhkan musik yang mendalam dengan vokal yang penuh perasaan, petikan gitar yang lembut. Serta klimaks emosional yang membekas pada bagian akhir chorus.

Komposisi musiknya mengalir dengan harmoni yang halus sekaligus memberikan nuansa nostalgia dan kesegaran baru.

Bruno Mars membuka lagu ini dengan menyanyikan bagian verse pertama, menyuguhkan suara yang menenangkan dan menyentuh. Kemudian, Lady Gaga mengambil alih pada verse kedua, sebelum keduanya berkolaborasi dalam menyajikan vokal yang kuat.

Produksi lagu ini dilakukan langsung oleh Lady Gaga dan Bruno Mars dengan bantuan Andrew Watt yang dikenal kemampuannya dalam menciptakan musik berkualitas tinggi.

Selain itu, mereka juga bekerja sama dengan James Fauntleroy, seorang penulis lagu berpengalaman yang sebelumnya telah berkolaborasi dengan nama-nama besar. Seperti Rihanna, Frank Ocean, Beyoncé, SZA, dan Kendrick Lamar.

Baca Juga: Memukau, Niki Zefanya Jadi Penyanyi Indonesia Pertama yang Mengguncang Jimmy Kimmel Live!

Video Klip Unik Lagu Terbaru Lady Gaga dan Bruno Mars

Video klip dari lagu Die With a Smile memperlihatkan visual yang unik, kental dengan nuansa acara televisi Nashville era 70-an.

Dalam video klipnya, Lady Gaga dan Bruno Mars tampil dengan setelan yang serasi. Mars mengenakan topi koboi putih dan memainkan gitar elektrik vintage yang elegan.

Sementara itu, Gaga menampilkan gaya rambut yang terinspirasi oleh Dolly Parton dan balutan busana yang menyita perhatian.

Gaya visual dalam video klipnya menambah keunikan dari pesona lagu mereka, sekaligus menciptakan sebuah nuansa musik yang menyenangkan dengan suasana nostalgia.

Lady Gaga mengungkapkan bahwa ide kolaborasi ini muncul ketika Bruno Mars mengajaknya untuk mengunjungi studionya.

“Suatu hari, saya sedang menyelesaikan album di Malibu. Saya dapat pesan dari Bruno Mars, ia mengajak saya untuk datang ke studionya,” kata Lady Gaga dalam sebuah wawancara.

Saat malam tiba, Lady Gaga memutuskan untuk memenuhi undangan tersebut. Mereka akhirnya menghabiskan waktu hingga larut malam di studio untuk menyelesaikan penulisan dan rekaman lagu tersebut.

Baca Juga: Penyanyi Anggun Tampil di Broadway Legendaris

 “Saya tiba di studio hampir larut malam dan sangat terkesan dengan apa yang dia kerjakan. Kami pun begadang untuk menyelesaikan penulisan dan rekaman lagu ini,” ungkap Lady Gaga.

Bruno Mars Sebut Lagu Die With a Smile Jadi Lebih Keren

Sementara itu, Bruno Mars juga memberikan pujian yang tinggi terhadap kolaborasinya dengan Lady Gaga.

Ia menyebutkan bahwa bekerja sama dengan Lady Gaga adalah sebuah kehormatan, mengingat reputasi Gaga sebagai seorang ikon musik.

“Ia adalah seorang legenda dalam industri musik, bahkan bisa membuat lagu yang saya kerjakan menjadi luar biasa. Saya sangat antusias untuk melihat bagaimana pendengar akan merespon lagu ini,” kata Bruno Mars.

Sejak rilis, lagu Die With a Smile langsung mendapatkan perhatian besar dari penggemar dan kritikus musik.

Lagu ini memenuhi ekspektasi tinggi dari penggemar kedua artis tersebut. Mereka pun memprediksi akan meraih sukses besar di berbagai tangga lagu.

Baca Juga: Rihanna Jadi Penyanyi Wanita Terkaya di Dunia

Dengan peluncuran Die With a Smile, Lady Gaga dan Bruno Mars kembali membuktikan bahwa mereka adalah kekuatan yang tak tertandingi dalam dunia musik. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...
Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya

Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya 

harapanrakyat.com,- Pasca terjadinya banjir, Pemdes Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis merilis jumlah total rumah yang terendam banjir luapan sungai Ciputrahaji. Kepala Desa Sindangrasa Egi Suprayoga...
Kartu Berdaya untuk Masyarakat

Kata Wali Kota Banjar Program Kartu Berdaya untuk Semua Masyarakat, Begini Ketentuannya!

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menegaskan bahwa Program Kartu Berdaya merupakan program pemerintah kota untuk semua masyarakat yang memenuhi persyaratan. Pemanfaatan program tersebut...
Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

harapanrakyat.com,- Dapat bantuan dari Bupati Ciamis, Een (60) yang merupakan warga Dusun Sukasari, Desa Margajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis mengaku bahagia. Terlebih rumahnya kini...
Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Kabar Ricky Siahaan meninggal dunia, gitaris dari grup band Seringai, datang sebagai kejutan besar bagi banyak orang. Ricky, yang masih tergolong muda, terkenal sebagai...
Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang menyebabkan rumah warga di dua Desa yakni Desa Baginda dan Desa Cipancar, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang,...