Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TasikmalayaKeindahan Gemerlap Cahaya Lampu di Lorong Bendera di Kampung Cibahong Tasikmalaya

Keindahan Gemerlap Cahaya Lampu di Lorong Bendera di Kampung Cibahong Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Gemerlap cahaya lampu di lorong bendera merah putih di Kampung Cibahong, Desa Sukamenak, Kecamatan Sukarame, Kabupaten Tasikmalaya menarik perhatian.

Warna warni lampu di lokasi tersebut terlihat menyala di sepanjang jalan. Bahkan, ketika memasuki menuju lorong, pengendara yang melintas akan akan melewati gapura raksasa yang penuh dengan lampu yang sangat indah .

Tak hanya itu, keberadaan kain yang memakai lampu merah menambah keindahan lorong bendera merah putih tersebut. Sesudah itu, di sepanjang lorong ada lampu berwarna kuning yang terpasang dengan background anyaman bambu.

Baca juga: Sambut HUT RI, Warga di Tasikmalaya Ini Sulap Jalan Jadi Lorong Bendera Merah Putih

Selain di Cibahong, lampu segitiga dimensi berwarna ungu hijau di atas jalan Kampung Cilingga, tetangganya Kampung Cibahong juga tidak kalah menarik perhatian.

Bahkan, di jalur tersebut terpasang nama-nama pahlawan nasional kemerdekaan berjejer di sepanjang jalan. Kemudian juga terdapat pemandangan sebuah gunung yang disulap  warna-warni berhiaskan bendera merah putih.

Menurut Aldi, salah seorang pengendara mengaku takjub dengan kekompakan warga di dua kampung tersebut. Sebab, kreativitas mereka bisa menumbuhkan semangat menyambut kemerdekaan Republik Indonesia.

“Takjub dengan warga di dua kampung ini. Ini sangat bagus sekali, harus mendapat apresiasi. Saya pas lewat sepanjang jalan ini, seakan mau lewat ke sebuah istana yang sangat megah,” kata Aldi di lokasi, Jumat (2/8/2024).

Sementara itu Sarip Hidayat ketua RT Kp Cibahong mengungkapkan, memang lorong bendera merah putih tersebut, lebih indah ketika di malam hari. Sebab, di lokasi tersebut penuh dengan hiasan lampu.

“Selain di sini, di kampung sebelah juga bagus, lantaran ada lampu dimensi segitiga. Bahkan ada gunung berwarna warni serta ada bendera merah putih raksasa. Intinya kita meriahkan HUT RI ini,” katanya. (Apip/R6/HR-Online)

Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...
Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...