Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TasikmalayaJembatan Gantung Rawayan Tasikmalaya Nyaris Ambruk, Petani Terpaksa Seberangi Sungai

Jembatan Gantung Rawayan Tasikmalaya Nyaris Ambruk, Petani Terpaksa Seberangi Sungai

harapanrakyat.com,- Jembatan gantung yang berada di Desa Cipicung, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, kondisinya memprihatinkan. Jembatan Gantung Rawayan itu kondisinya nyaris ambruk dan sudah tidak bisa dilewati warga setempat.

Penampakan kondisi Jembatan Gantung Rawayan itu pun beredar di media sosial. Salah seorang konten kreator Ilham Ngador pun memposting kondisi jembatan yang memprihatinkan itu. Terlihat jembatan gantung itu sudah miring atau doyong.

Akibat kondisi itu, masyarakat yang didominasi para petani pun terpaksa harus menyeberangi sungai saat akan pergi ke ladang atau kebun mereka. Jembatan Gantung Rawayan yang nyaris ambruk itu juga membuat aktivitas para petani menjadi terhambat.

“Saya sedang berada di Jembatan Rawayan, pemandangan indah, tapi lihat ini kondisinya memperihatinkan. Ini kata warga Maha Jembatan Rawayan, kata saya mah ini jembatan oleng,” ujar Ilham dalam postingannya, Senin (12/8/2024).

Baca Juga: Butuh Jembatan, Siswa SMPN 4 Pamarican Ciamis Seberangi Sungai untuk Sampai ke Sekolah

Kemudian ilham pun mengarahkan ponselnya untuk mengambil video ke jembatan yang papannya sudah bolong-bolong dan juga oleng nyaris ambruk.

“Ini jembatan menghubungkan dua Dusun yaitu Dusun Cikapundung dan Dusun Sumber Jaya. Jdi petani kalau mau menyebrang melewati sungai. Gimana kalau airnya lagi naik, itu petani kayaknya hanyut sampe Pangandaran,” katanya.

Ilham pun meminta agar jembatan gantung yang nyaris ambruk itu mendapat perbaikan. Supaya para petani tidak kesusahan saat beraktivitas.

“Katanya petani ingin maju, tetapi kalau aksesnya tidak memadai pasti para petani kesusahan. Lihat ini kayunya saja sudah keropos diinjak pun sudah rapuh. Astagfirullah Ya Alloh gusti,” ungkapnya.

Ilham pun mempertanyakan apakah pemerintah tidak kasihan terhadap masyarakat, yang terpaksa menyeberang dengan konsisi jembatan yang sudah rusak.

“Ini Pemerintah gak kasihan sama masyarakat yang hanya untuk menyambung hidup. Menyeberangi dusun ke dusun jembatan kondisinya sepeti ini kasih ya Allah,” pungkas Ilham. (Apip/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...