Sabtu, April 19, 2025
BerandaOlahragaJeda Kompetisi Liga 1, Dua Klub Ini Izinkan Pemainnya Manfaatkan Waktu Bersama...

Jeda Kompetisi Liga 1, Dua Klub Ini Izinkan Pemainnya Manfaatkan Waktu Bersama Keluarga

Liga 1 2024/2025 memasuki waktu jeda kompetisi, sehubungan dengan adanya agenda FIFA Matchday selama dua pekan ke depan. Sejumlah klub pun memberikan waktu libur kepada para pemainnya, seperti yang Persebaya lakukan.

Pelatih Persebaya Paul Munster, mempersilahkan para pemainnya untuk memanfaatkan waktu libur bersama dengan keluarga. Menurutnya, jeda waktu libur dapat mengembalikan mental dari para pemain.

Baca Juga: PSS Sleman Kalah dari Persebaya 1-0, Wagner Lopes Akui Dapat Tekanan Keras

Meski dikenal sebagai sosok yang tegas saat di lapangan, Paul memahami bahwa waktu libur jeda kompetisi memiliki manfaat untuk para pemainnya. Sebab itu, ia pun berharap anak asuhnya memanfaatkan waktu libur mereka dengan baik.

“Liburan ini sangat penting, karena memungkinkan mereka untuk beristirahat baik secara fisik maupun mental. Ketika mereka kembali berlatih minggu depan, mereka akan datang dengan kondisi yang lebih segar,” kata Paul, Selasa (27/8/2024).

Sebagai seorang pelatih, Paul tetap mengingatkan para pemainnya untuk tetap menjaga kondisi. Salah satunya, ia memberikan program khusus yang harus dijalankan selama jeda kompetisi Liga 1, untuk menjaga kebugaran fisik mereka.

“Mereka adalah pemain profesional yang menyadari, bahwa ketika kembali ke latihan, tim pelatih akan mengevaluasi berat badan dan kadar lemak tubuh mereka. Setiap pemain akan memberikan laporan kepada kelompok,” tambahnya.

Jeda Kompetisi Liga 1

Sementara itu, gelandang tengah Persib Bandung Tyronne del Pino memilih untuk memanfaatkan jeda kompetisi ini untuk menikmati waktu libur bersama keluarganya di Bandung. Selain itu, dia juga ingin memanfaatkan waktu libur ini untuk masa pemulihan.

“Saya ingin menghabiskan waktu bersama keluarga di Bandung. Jadi, untuk tiga hari ke depan saya akan berhenti memikirkan sepakbola,” katanya.

Baca Juga: Jalani Debut Bersama Persik Kediri, Hugo Samir Akui Grogi

Tyronne mengatakan, bahwa ia ingin benar-benar pulih sebelum kembali berlatih. Pasalnya, pada pekan keempat nanti, Persib Bandung akan menghadapi PSM Makassar pada 11 September 2024 mendatang usai jeda kompetisi Liga 1.

“Saya akan kembali berlatih dan mempersiapkan diri menghadapi Makassar. Ini akan menjadi tantangan berat. Saat ini, tim akan beristirahat, melakukan pemulihan semaksimal mungkin, dan setelah itu sepenuhnya berkonsentrasi pada laga tersebut,” tutupnya. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...