Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisCara Warga Karangkamulyan Ciamis Meriahkan Hari Kemerdekaan RI

Cara Warga Karangkamulyan Ciamis Meriahkan Hari Kemerdekaan RI

harapanrakyat.com,- Berbagai cara dilaksanakan masyarakat dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI. Seperti ribuan warga di Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat memeriahkan Hari Kemerdekaan dengan mengikuti kegiatan jalan sehat.

Kegiatan berlangsung di Kampung Ciomas, Dusun Kedungcaung, Desa Karangkamulyan, Minggu (18/8/2024).

Selain warga Desa Karangkamulyan, kegiatan jalan sehat itu juga diikuti oleh warga desa tetangga di Kecamatan Cijeungjing.

Banyak hadiah menarik bagi warga yang beruntung dalam kegiatan tersebut. Seperti satu unit sepeda motor dan juga sepeda listrik serta hadiah lainnya.

Kepala Desa Karangkamulyan, Uus Uswandi mengatakan, kegiatan jalan sehat ini dalam rangka menyemarakan HUT RI yang ke-79 tahun 2024. Setiap tahun juga pihaknya selalu melaksanakan kegiatan tersebut. Namun hadiah pada tahun ini menarik yakni ada satu unit sepeda motor dan juga sepeda listrik.

Baca Juga: Potret Keseruan Lomba Agustusan Peringati Hari Kemerdekaan di Ciamis

“Alhamdulilah kegiatan jalan sehat tadi berlangsung dengan lancar dan aman serta tertib,” kata pria yang biasa disapa Kuwu Anom.

Uus menjelaskan, tujuan kegiatan jalan sehat ini tiada lain untuk menjalin tali silaturahmi antar warga di Desa Karangkamulyan. Selain ini warga Karangkamulyan ikut menyemarakan hari kemerdekaan Republik Indonesia.

“Melalui momentum HUT RI ini, kita ingin mempererat tali silaturahmi antar warga Desa Karangkamulyan, dan juga ini untuk hiburan bagi masyarakat,” jelasnya.

Selain kegiatan jalan sehat, kata Uus, pihaknya juga telah melaksanakan berbagai perlombaan bersama masyarakat serta perangkat desa, seperti turnamen bola voli antar dusun, badminton antar dusun dan lain-lain.

“Kemarin juga setelah selesai upacara peringatan HUT RI ke-79 kita melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Sirnaraga, Dusun Karangkamulyan, Desa Karangkamulyan. Itu sering dilaksanakan setiap tahunnya,” ucapnya.

Dalam momentum hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 ini, Uus berharap bisa semakin terjalin kesatuan dan persatuan masyarakat terutama di Desa Karangkamulyan.

“Kami harap dapat mempererat tali silaturahmi lagi dan juga terjalin kesatuan dan persatuan masyarakat,” pungkasnya. (Ferry/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...
Pesta ulang tahun kucing di Banyuwangi dirayakan mewah

Ulang Tahun Kucing di Banyuwangi Dirayakan Mewah, Biduan dan Orkes Ramaikan Pesta

harapanrakyat.com,- Sebuah pesta ulang tahun kucing sukses mencuri perhatian warganet. Bukan tanpa alasan, pasangan suami-istri di Banyuwangi, Jawa Timur, merayakan ulang tahun tiga ekor...
Misteri Mayat Mengapung di Sungai Cipeles Sumedang Terungkap, Ini Identitas Korban

Misteri Mayat Mengapung di Sungai Cipeles Sumedang Terungkap, Ini Identitas Korban

harapanrakyat.com,- Identitas mayat yang mengapung di aliran Sungai Cipeles, kawasan Bendung Rengrang, Desa Cijambe, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, akhirnya terungkap. Korban ternyata...
Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Shockbreaker punya tugas besar, seperti dapat meredam setiap guncangan dari jalan supaya mobil tetap stabil. Tapi, seperti manusia, ini juga punya umur. Kalau sudah...
dokter kandungan yang diduga lecehkan ibu hamil di Garut

Dokter Kandungan Lecehkan Ibu Hamil di Garut Viral, Mantan Istri Buka Suara

harapanrakyat.com,- Dokter kandungan inisial MSF asal Kabupaten Garut, Jawa Barat diduga lecehkan ibu hamil hingga viral di media sosial. Saking viralnya, mantan istri MSF...