Isu menghebohkan kembali menerpa istri pesepak bola tanah air, Arhan Pratama. Belum lama ini, beredar kabar bahwa Azizah Salsha dipecat jadi CEO setelah diduga melakukan perselingkuhan dengan Salim Nauderer.
Baca Juga: Fuji Buka Suara Soal Terseret Skandal Dugaan Selingkuh Azizah Salsha
Mau tahu lebih jelas tentang kebenarannya? Kalau begitu, mari kita simak bersama di artikel berikut.
Imbas Dari Perselingkuhan, Azizah Salsha Dipecat Jadi CEO
Seperti masyarakat ketahui, Azizah Salsha memiliki jejak karier yang cukup gemilang di usianya sekarang ini. Lantaran pada Juni 2024 lalu, Azizah baru saja mendapatkan mandat sebagai Chief Executive Officer dari brand kecantikan ternama, Jiera.
“Berawal dari pengguna produk (kecantikan) Jiera terutama Lip Peptint, sekarang justru upgrade jadi CEOnya! Meet Jiera’s prettiest CEO: Azizah Salsha!” tulis pihak Jiera singkat waktu itu.
Namun rupanya, isu perselingkuhan yang menerpa Zize itu berbuntut panjang. Bagaimana tidak, belum lama terkena rumor perselingkuhan sudah menyusul kembali kabar bahwa pemecatan Azizah Salsha sehingga tak lagi jadi CEO brand kecantikan Jiera.
Karier yang baru ia jajaki itu pun hancur seketika. Usut punya usut, semuanya bermula dari tragedi video syur seorang perempuan yang tampaknya mirip Azizah tersebar luas di sosial jagat maya.
Dalam video tersebut menunjukkan perilaku tak senonoh seorang perempuan yang mana menjadikannya trending di sosial media. Tentu, hal tersebut memicu reaksi dari Jiera.
Tindakan Tegas Jiera Sebagai Respon Perselingkuhan Azizah
Seolah tak ingin ikut menanggung risiko dari isu yang beredar. Brand kecantikan Jiera, tempat di mana TikToker 21 tahun itu bekerja dengan tegas memutuskan untuk melakukan pemberhentian alias pemecatan Azizah Salsha dari posisi CEO.
Pihak Jiera pun sudah mengeluarkan pernyataan resminya. Bisa kalian buktikan sendiri dengan melihat unggahan brand kecantikan Jiera yang mereka kaitkan ke akun instagram milik Azizah Salsha.
Baca Juga: Azizah Salsha Laporkan Akun Medsos Terkait Dugaan Hoax
“Manajemen Jiera dan Brand Jiera dengan ini menginformasikan bahwa efektif per tanggal 21 Agustus 2024, segala bentuk kerjasama dan hubungan bisnis dengan Azizah Salsha telah resmi dihentikan,” kurang lebih beginilah isi unggahan tersebut.
“Sehubungan dengan hal tersebut, kami menyatakan jika seluruh kegiatan serta urusan yang melibatkan Azizah Salsha tak lagi berada dalam lingkup tanggung jawab Jiera. Persoalan yang menyangkut individu bersangkutan, sepenuhnya jadi tanggung jawab pribadi serta tak berkaitan dengan brand kami (Jiera),” ungkapnya lebih lanjut.
Azizah Salsha Akhirnya Angkat Bicara
Usai beritanya tersebar luas di kalangan masyarakat, akhirnya Azizah Salsha angkat bicara terkait kondisi rumah tangganya dengan Pratama Arhan yang sempat terterpa isu bakal bercerai. Melalui unggahan Insta Stories, Azizah membeberkan bahwa rumah tangganya dalam keadaan baik-baik saja.
“Terima kasih banyak atas semua perhatian serta doa yang sudah disampaikan untuk saya beserta suami. Saat ini rumah tangga kami dalam keadaan baik saja,” jelas Azizah pada unggahan tersebut.
Baca Juga: Tora Sudiro, Eks Istri dan Mieke Amalia Kompak Siapkan Pernikahan Anak
Setelah berita perselingkuhan dan Azizah Salsha pemecatannya dari posisi CEO, semoga tidak akan muncul kembali kabar buruk yang menerpa kehidupannya juga Arhan. Karena tak bisa kita pungkiri, banyak netizen yang menyayangkan kejadian ini. (R10/HR-Online)