Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranAmankan Pelaksanaan Pilkada 2024, Polres Pangandaran Kerahkan 428 Personel

Amankan Pelaksanaan Pilkada 2024, Polres Pangandaran Kerahkan 428 Personel

harapanrakyat.com,- Polres Pangandaran, Jawa Barat, sudah mempersiapkan personelnya untuk amankan pelaksanaan Pilkada 2024 mendatang. Kesiapan tersebut dikatakan Kapolres Pangandaran AKBP Mujianto, saat apel gelar Pasukan Ops Mantap Praja Lodaya 2024, di Alun-alun Parigi, Selasa (20/8/2024) pagi.

“Tahun ini, masyarakat Pangandaran diberikan ruang untuk berdemokrasi dalam memilih pemimpin masa depan. Yakni pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pangandaran,” kata AKBP Mujianto kepada wartawan, Selasa (20/8/2024).

Baca Juga: Demo Pilkada di Islamic Center Berakhir Ricuh, Polres Ciamis Bisa Kendalikan Situasi

Menurutnya, berbagai tantangan harus diantisipasi dalam pelaksanaan Pilkada, agar  berjalan dengan aman dan damai.

“Terutama hati-hati ketika isu bernuansa sara. Maka harus kita redam, jangan sampai berkembang,” ujarnya.

Oleh karena itu, untuk amankan pelaksanaan pilkada 2024 di Pangandaran, pihaknya akan mengerahkan 428 personel.

“Nantinya juga untuk melakukan pengamanan di 10 kecamatan, akan dibantu dari Kodim Pangandaran,” kata AKBP Mujianto.

Sementara terkait dengan penambahan personel, AKBP Mujianto menjelaskan, hal itu melihat dari situasi. Jadi jika memang dibutuhkan, pasti akan minta tambahan personel. 

“Nanti kita lihat situasinya seperti apa dan bagaimana. Tentu ada mekanisme dan tahapannya,” jelasnya.

Menurutnya, ada sebanyak 20 TPS di Kabupaten Pangandaran yang dinilai rawan. Namun tingkat kerawanannya tersebut untuk bencana alam.

“Pasalnya ada beberapa daerah yang medannya ekstrem dan rawan longsor,” ujarnya.

Baca Juga: 918 Daftar Pemilih di Kabupaten Pangandaran Tidak Diketahui Keberadaannya

Sementara itu, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengatakan, untuk amankan pelaksanaan Pilkada 2024, pihaknya sudah siap siaga melakukan pemetaan.

“Kita juga punya desk Pilkada normatif. Sebagai bupati dan ASN, kita pastikan semuanya bersikap netral,” kata Jeje.

Lanjutnya menambahkan, bahwa sebagai Bupati, dirinya akan tetap bertanggung jawab menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan Pilkada 2024.

“Kita pastikan bahwa Pilkada 2024 di Pangandaran dapat berjalan dengan aman dan tertib,” pungkasnya. (Madlani/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto) 

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...